Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bersama Niantic, Samsung Dirumorkan Bikin Game 'Harry Potter'

Dio Firdaus - Minggu, 02 Desember 2018 | 16:21
Galaxy Note 9
The Star Online

Galaxy Note 9

Hai-online.com- Kabar yang cukup mengejutkan datang dari salah satu vendor smartphone ternama asal Korea Selatan, Samsung.

Raksasa teknologi itu dikabarkan bakal menggaet Niantic, pengembang Pokemon Go untuk menggarap game eksklusif bertema Harry Potter.

Uang sebesar Rp 571 miliar pun dikabarkan sudah disiapkan Samsung untuk mendanai proyek kolaborasinya dengan Niantic itu. Nantinya, game Harry Potter yang diciptakan akan tersedia untuk ponsel Samsung saja.

Menurut sumber yang Hai himpun dari The Inquirer, game Harry Potter yang dimaksud akan fokus pada penggunaan perangkat pena stylus milik ponsel Galaxy Note sebagai tongkat sihirnya.

Baca Juga : Berkat SMS Nyasar, Cowok Ini Jadi Diundang Seorang Nenek di Acara Thanksgiving 3 Tahun Berturut-Turut

Seperti yang kamu semua sudah tahu, dunia Harry Potter emang dibalut dengan tema shir dan tongkat adalah hal terpenting dalam dunia tersebut untuk mengeluarkan mantra.

Tahun lalu, Niantic sempat memperkenalkan game mobile serupa bertema dunia Harry Potter dengan judul Harry Potter: Wizard Unite. Namun belum diketahui apakah game tersebut merupakan hasil kerja sama Niantic dengan Samsung atau bukan.

Harry Potter: Wizard Unite
Niantic

Harry Potter: Wizard Unite

Kalau menggunakan stylus sebagai alat bermain, ada kemungkinan game yang dikembangkan Niantic untuk Samsung ini merupakan game Augemented Reality seperti Pokemon Go.

Kalau benar adanya, game ini pasti bakal epic banget sih sob. Bayangin kalau kamu bisa ngadu mantra sama temen atau orang yang kamu temui di jalan layaknya Pokemon Go. Goks!

Source : kompas

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x