Dekatkan Buka Puasa dengan Menu Rumahan, McD Suguhkan Paket Ayam Lengkuas dengan Sambel Bajak

Kamis, 14 April 2022 | 11:50

McD Suguhkan Paket Ayam Lengkuas dengan Sambel Bajak

HAI-Online.com- Ngomongin soal bajak, bukan cuma kapal Jack Sparrow aja yang terkenal, atau akun medsos kamu yang lagi kena bajak orang tak dikenal.
Nah, bajak juga ada di menu masakan rumahan tepatnya di sambel khas Indonesia.
Untuk itulah, khususRamadan 2022, McDonald's Indonesia menawarkan menu Ayam Bumbu Serundeng Lengkuas dan Sambal Bajak.
Baca Juga: Hangry Buka Moon Chicken Station Senopati, Ada Menu Spesial yang Nggak Bisa Dipesan di Aplikasi
"Kami kembali menghadirkan menu spesial Ramadan yaitu kali ini ayam lengkuas dengan sambal bajak," sebut Caroline Kurniadjaja selakuAssociate Director of Marketing McDonald's Indonesia di acara Food Tastingdanvirtual conference, Rabu (13/4/2022) kemarin.
Menu ayam serundeng lengkuas ini merupakansalah salah satu menu makanan rumahan yang kerap disajikan bersama keluarga, serta tambahan sambal bajak juga khas Indonesia Barat juga cocok sebagai teman makan nasi.
McDonald's Indonesia menyajikan menu ini dengan harapan bisa menghadirkan kehangatan suasana Ramadan melalui makanan rumahan.

"Menu inovasi ini sesuatu yang dekat dengan masyarakat, pastinya setelah seharian berpuasa kita maunya menikmati masakan yang ala rumahan, jadi bukan cuma mengenyangkan pas makan jadi inget juga rumah dan kehangatan keluarga," katanya lagi.
Kelezatan menu Ayam Lengkuas McD dengan Sambal Bajak ini hanya akan tersedia selama bulan Ramadan 2022.
HAI sudah mencoba menu ayam untuk berbuka puasa ini. Selagi hangat, taburkan serundeng lengkuas di atas ayam, lalu setiap sobekan dagingnya dicocol dengan sambal bajak yang pedasnya pas. Tidak terlalu spicy tapi juga tidak manis alias pas di lidah dan perut yang baru membatalkan puasa.
Baca Juga: Jagain Otot dan Otak Kita, Ini 5 Asupan Nutrisi Penting untuk Selama Ramadan
Harga menu ini memang Sedikit lebih mahal dari paket panas biasa, namun dengan serundeng lengkuas dan sambel bajak yang porsinya generous ini, rasanya menghabiskan menu yang dimulai dari Rp 35 ribu cukup memuaskan kerinduan makan rumahan ala McD.
Kamu bisa makan sendirian atau ajak anggota keluarga merasakan lezatnya.
Untuk menambah serunya Ramadan, selama periode itu juga, McD menghadirkan sebuah inisiatif yang dapat menambah kehangatan suasana bulan suci ini melalui kegiatan program Golden Table, #BukaanUntukTeman Golden Stage, game Serunya Ramadan di Aplikasi McDonald’s serta kegiatan donasi buku.
Seperti dijelaskan Sutji Lantyka, Associate Director of Communications McDonald’s Indonesia di acara yang sama, program Golden Table itu ada di gerai McD untuk dine in alias berbuka puasa di tempat.
"Jadi ada meja khusus yang disediakan untuk para lansia yang datang ke gerai McDonald’s pada bulan Ramadan mulai pukul 17.00-20.00. Tujuannya adalah untuk memberikan momen bahagia untuk para lansia selama bulan Ramadan," jelasnya.
Selain itu, McDonald’s juga memberikan keistimewaan khusus kepada lansia untuk mendapatkan Golden Voucher.
Dengan Golden Voucher, mereka bakal mendapatkan menu gratis yang dapat dipilih sendiri dengan pilihan Apple Pie, Hot Tea/Hot Coffee atau Chocolate Sundae.
Nggak sampai disitu saja, McDonald’s juga memberikan kesempatan kepada 3 orang lansia berbakat untuk menampilkan karyanya di dalam konten video “Golden Stage”.

Video ini bakal ditampilkan di akun Youtube McDonald’s untuk mengisi waktu selama ngabuburit, tepatnya pada tanggal 22, 26 dan 29 April 2022.

Baca Juga: Billie Eilish Ungkap Alasan Enggan Tinggal Jauh dari Orangtua

Insiatif Golden Stage ini diadakan untuk memberikan kesempatan kedua bagi para lansia tersebut untuk kembali terhubung dengan penonton dan juga mengisi kerinduan untuk kembali menampilkan bakat dan hasrat seni mereka.

Masih dengan semangat yang sama, McDonald’s juga mengadakan inisiatif #BukaanUntukTeman, yaitu memberikan Paket Bukaan untuk para lansia ataupun teman yang merayakan Ramadan seorang diri.

Kamu diminta untuk menominasikan kenalan mereka dan menceritakan secara singkat mengapa mereka pantas mendapatkan Paket Bukaan dari McDonald’s.

Lima cerita yang terpilih bakal berkesempatan mendapatkan masing-masing 2 Paket Bukaan untuk yang menominasikan dan yang dinominasikan. Oh iya, periode bercerita ini terdapat 3 kali dengan 5 cerita terpilih setiap periodenya.

Selain itu sejalan dengan semangat Good Neighborhood, di bulan Ramadan ini, McDonald’s Indonesia juga kembali melanjutkan inisiatifnya yang bertujuan untuk meningkatkan minat baca anak-anak Indonesia yang juga sejalan dengan misi pemerintah dalam meningkatkan literasi anak.

Program ini bekerjasama dengan Forum Taman Baca Masyarakat (FTBM); sebuah wadah organisasi bagi para pendiri, pengelola Taman Bacaan Masyarakat dan pegiat literasi. Dalam inisiatif ini McDonald’s juga mengajak masyarakat turut serta berpartisipasi dalam mengumpulkan buku-buku anak yang masih layak baca ke kotak donasi buku yang tersedia di 180 gerai McDonald’s Indonesia mulai 14 April 2022 dan akan didistribusikan ke titik-titik taman bacaan yang membutuhkan di Indonesia.

"Ada banyak cara untuk berbagi kebaikan, salah satunya adalah dengan berbagi atau berdonasi. Karena itu, kami menghadirkan berbagai inisiatif untuk berbagi kehangatan dan berbagi kepada sesama," tutur Sutji lagi.

Baca Juga: Begini Cara Lawan Stres Berat di Semester Akhir ala Mahasiswa UAD Untuk dapat semakin menghadirkan rasa kebersamaan di bulan Ramadan, McDonald’s juga menghadirkan berbagai permainan yang dapat dilakukan bersama teman atau keluarga sambil menunggu berbuka puasa.

Terdapat tiga jenis permainan yang tersedia, yakni: Cari yang cocok, Pesanan seru dan Tembak kelereng yang dapat dimainkan konsumen melalui aplikasi McDonald’s sejak dari tanggal 2 April - 1 Mei 2022, dimana setiap konsumen yang memenangkan permainan akan mendapatkan rewards yang dapat ditukar langsung di Aplikasi McDonald’s. (*)

Tag

Editor : Al Sobry