Hayao Miyazaki Kembali dari Masa Pensiunnya untuk Membuat Film Baru Berjudul 'How Do You Live?'

Kamis, 25 November 2021 | 08:38
Oscar

Hayao Miyazaki

HAI-Online.com -Legenda Studio Ghibli Hayao Miyazaki dikabarkan bakal kembali dari dari masa pensiunnya untuk membuat satu film lagi.

Animator tersebut mengonfirmasi kepadaNew York Timesbahwa ia akan menyutradarai proyek film baru berjudul'How Do You Live?'. Film itu diangkat berdasarkan novel tahun 1937 karya Genzaburo Yoshino.

Baca Juga: Peter Jackson Sebut Film Dokumenter 'The Beatles: Get Back' Bikin The Beatles Tampak Muda Kembali

Hayao Miyazaki awalnya mengumumkan pensiun pada tahun 2013, tetapi kembali lagi membuat film pendek untuk museum Ghibli dan untuk cucunya Goro Miyazaki, yang baru-baru ini menyutradarai Earwig And The Witch.

Goro percaya ayahnya kembali membuat film lagi karena dia pada dasarnya perlu melakukan sesuatu untuk mengisi hidupnya.

Hingga kini detail tentang film baru Hayao Miyazaki masih dirahasiakan. Produser Ghibli Toshio Suzuki menyebut proyek tersebut sebagai film fantasi dalam skala besar.

"Gue bilang,'Judul film lo berikutnya adalah ‘How Do You Live?,' Maukah lo memberi kami jawabannya tentang hidup lo?," ujar Toshio.

"Gue membuat film ini karena gue sendiri nggak punya jawabannya," ucap Hayao Miyazaki yang juga mengatakan kepada media ketika ditanya bagaimana dirinya menafsirkan pertanyaan ("how do you live?/ bagaimana Anda hidup?").

Baca Juga: Review Film Encanto: Pesan Indah Buat Keluarga, yang Penuh dengan Magis

Selain itu,Goro Miyazaki juga membahas masa depan tentang dunia animasi. Ia mengatakan kepadaNMEtahun lalu bahwa kombinasi teknologi CGI dan teknik gambar tangan bisa menjadi cara yang tepat untuk membuat suatu animasi menjadi lebih baik.

“Gue bakal mengatakan, setelah mencoba 3D CGI di Studio Ghibli, merupakan nilai tambah untuk karya kami. Kami mengetahui bahwa kami mampu melakukannya. Kalo dilihat, animasi dan animasi 3D keduanya jelas bentuk seni yang berbeda,” jelasnya.

"Namun, ada juga banyak kesamaan. Menemukan kesamaan itulah juga merupakan nilai tambah dan telah membuka jalan untuk proyek di masa depan. Gue pikir kami akan membuat keduanya di masa depan,” ucap Goro. (*)

Baca Juga: Dwayne Johnson hingga Keanu Reeves Bakal Bintangi Film Animasi Superhero 'DC League of Super-Pets’

Editor : Al Sobry

Sumber : NME.com

Baca Lainnya