HAI-Online.com – Demam K-Pop sepertinya menginspirasi penerbit buku PlotPoint untuk menerbitkan satu judul buku Omnibus_banyak penulisnya, bertitel "Siwon Six".
Buku kumpulan cerita pendek ini ditulis enam penulis dan punya enam kisah berbeda.
Sesuai dengan judulnya, Siwon, salah satu member dari boyband Korea Super Junior (Suju) ini ternyata punya enam kembaran lain, yang tersebar di belahan bumi lainnya, duh!
BACA DEH: Ngakak, Kini Udah Ada Game 'Masuk Pak Eko' untuk Hape Android!
Sebagaimana teori selama ini, orang-orang percaya kalau di dunia itu, setiap orang memiliki enam kembarannya. Begitu pun "Siwon", seganteng-ganteng cowok yang dikagumi banyak penggermarnya itu pun tetap punya kembaran lainnya.
Nah buku yang terbit tahun 2014 ini membuktikannya. Walau dalam cerita fiksi, setidaknya penulis-penulis di buky ini yakin kalau "satu sosok" punya "enam sosok" lainnya.
Meski dari keenam tokoh yang diceritakan nyaris memiliki tubuh yang tinggi, perawakan yang atletis, matanya pun agak sipit, bahkan detil bibir dan lesum pipi Siwon tergambar dengan miripnya. Nyatanya, enam kembaran Siwon ini nggak seberuntung Siwon aslinya, baik di buku fiksi ini atau di kehidupan nyata.
Enam kembaran siwon, justeru punya jalan cerita kehidupan yang beda 180 derajat.
Bisa dibilang, Siwon-Siwon ini nasibnya sangat menyedihkan. Selain terbayang-bayang oleh nama besar Siwon, jiwa mereka sebenarnya menolak, bahkan enggan untuk memiliki identitas yang sama dengan sosok yang lebih dulu dikenal orang banyak.
Ya, jadi kembaran Sn ternyata nggak enak, mungkin itu yang tergambar dalam tokoh-tokoh rekaan Annis DR. Cholida Rizkina, Gina Gabrielle, Kanya Stira Sjahrir, Riesty Aqmarina, dan Vira Cla.
Sehingga pembaca jadi tahu deh kalau cerita kembaran Siwon nggak begitu indah seperti Siwon asli yang terkenal.
Andai saja penulisnya mau menulis kisah ketujuh dari Siwon aslinya, mungkin pembaca bisa lebih terpuaskan. (*)