Follow Us

Kamu Nggak Bakal Nyangka Apa Pekerjaan 5 Rockstar Ini Sebelum Terkenal

Fadli Adzani - Jumat, 03 Agustus 2018 | 07:49
Mick Jagger
Marcel Antonisse / Anefo

Mick Jagger

HAI-ONLINE.COM - Setiap orang punya sejarah hidupnya masing-masing, apa yang ada di belakang, terkadang harus ditinggalkan dan terus maju untuk masa depan.

Sama seperti rockstar-rockstar papan atas dunia yang sebelum terkenal, mereka harus bersusah payah untuk mencari penghasilan.

CEK JUGA: Ini 3 Penerima Nobel yang Ternyata Pernah Drop Out dari Sekolah

Siapa saja kelima rockstar itu? Yuk kita lihat informasinya di bawah ini!

1. Chris Cornell

Chris Cornell
Flickr

Chris Cornell

Chris Cornell, yang meninggal pada 18 Mei 2017 silam, merupakan musisi yang dikenal sebagai salah satu pionir musik grunge.

Band-band yang ia gawangi pun sangat terkenal, sebut saja Soundgarden dan Audioslave.

Namun siapa sangka, sebelum terkenal dan jadi rockstar, Chris pernah menjadi pekerja di perusahaan makanan laut, di mana ia menjadi tukang bersih-bersih kotoran ikan di pasar ikan.

2. Eddie Vedder

Eddie Vedder
Wikimedia Commons

Eddie Vedder

Eddie Vedder adalah musisi legendaris Amerika Serikat yang sejak tahun 1980-an telah membentuk band grunge bernama Pearl Jam.

Sebelum jadi rockstar, ia pernah menjadi petugas keamanan di sebuah hotel bernama La Valencia, di mana ia sering mendapatkan shift malam untuk jaga-jaga.

3. Ozzy Osbourne

Ozzy Osbourne
Wikimedia Commons

Ozzy Osbourne

Seorang vokalis legendaris asal Inggris yang pernah jadi vokalis Black Sabbath, Ozzy Ousbourne, ternyata sebelum jadi rockstar, pernah berkerja di tukang jagal dan ia dikatakan pernah berkerja di pabrik klakson mobil.

4. Mick Jagger

Mick Jagger
Marcel Antonisse / Anefo

Mick Jagger

Mick Jagger pernah menjadi seorang petugas di sebuah rumah sakit kejiwaan. Percaya nggak percaya, vokalis The Rolling Stones itu pernah berkerja sebagia porter.

5. Rod Stewart

Rod Stewart, penyanyi yang lagu-lagunya dikenal romantis, ternyata pernah berkerja sebagai tukang gali kubur.

Editor : Fadli Adzani

Baca Lainnya

Latest