HAI-Online.com - Siapa pemain paling murah di Piala Dunia 2018? Jawabannya adalah Luis Tejada.
Nama Luis Tejada memang masih asing di telinga pencinta sepak bola dunia. Wajar aja, soalnya doi memang belum pernah bermain di klub Eropa.
Luis Tajeda merupakan striker timnas Panama. Pencapaian terbaik dari pemain berumur 36 tahun itu "cuma" juara Liga Peru 2011 bersama Juan Aurich.
CEK JUGA NIH:Legend! 5 Pemain ini Bakal Ngejalanin Piala Dunia ke-4 Mereka di Rusia
Dengan prestasi yang minim dan nama tidak tenar, berapa harga Luis Tajeda?
Menurut situs Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, harga pasar sang juru gedor Panama berada di angka 175.000 euro (Rp 2,8 miliar).
Nominal tersebut bahkan nggak sampai setengah dari tas Hermes Birkin Niloticus Himalayan Crocodile Palladium milik penyanyi Syahrini.
Jangan kaget, tas jinjing yang dibuat dengan kulit buaya itu memiliki banderol 432 ribu dolar AS atau Rp 6 miliar.
Lucu, juga, ya? Heuheu...
Tajeda pun masih kalah jauh dari Lionel Messi dan Neymar yang sama-sama punya harga pasar 180 juta euro.
Artikel ini pertama kali ditayangkan di BolaSport, dengan judul artikel Ini Pemain Termurah di Piala Dunia 2018, Harganya Kalah dari Tas Syahrini