HAI-Online.com - Kemenangan Barcelona atas Real Betis mengukuhkan Baulgrana menjadi pemuncak klasemen Liga Spanyol, Minggu (21/1). Hari itu juga jadi momen spesial buat megabintang Lionel Messi.
Pasalnya, El Messiah mengumbang dua gol buat El Barca. Dua gol Messi dicetak pada menit ke 64 dan 80. Doi juga menambah koleksi golnya di musim ini menjadi 25. Dua gol itu juga membawa kapten timnas Argentina itu menorehkan rekor baru.
Dilansir dari Kompas.com, Messi jadi menjadi satu-satunya pemain di Liga Spanyol yang menorehkan 25 goal atau lebih selama 10 tahun berturut-turut. Momen tersubur El Messiah terjadi pada musim 2011-2012 kala doi menorehkan 73 gol bersama FC Barcelona.
Berikut catatan goal Lionel Messi :
2008–2009: 38 gol 2009-2010: 47 2010-2011: 53 2011-2012: 73 2012-2013: 60 2013-2014: 41 2014-2015: 58 2015-2016: 41 2016-2017: 54 2017-2018: 25
Artikel ini pertama kali ditayangkan di Kompas.com, dengan judul artikel Rekor Baru Lionel Messi Saat Barcelona Tumbangkan Real Betis