Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ini 5 Hal yang Dilakukan Otak Saat Kita Tidur

- Senin, 06 November 2017 | 13:00
Tidurnya baca quran lho!
Hai Online

Tidurnya baca quran lho!

HAI-ONLINE.COM – Buat sebagian besar, tidur adalah obat paling ampuh untuk menghilangkan capek. Wajar, dengan tidur, hampir semua organ di tubuh kita beristirahat. Namun, apakah lo pernah berpikir apa yang dilakukan otak saat kita tidur? Well, ternyata otak nggak benar-benar beristirahat, guys.

Nggak percaya? Ini 5 hal yang dilakukan otak saat kita tidur.

Membuat keputusan

Dalam sebuah penelitian yang dipublikasikan oleh Current Biology, saat tidur, otak bakal memproses informasi dan membuat keputusan di bawah alam sadar. Jadi, seseorang akan lebih mudah mengambil keputusan saat selesai tidur.

Menciptakan dan Memperkuat Memori

Seperti yang udah dibilang, saat tidur, otak tetap terjaga. Nah, dalam kondisi ini, otak bakal menyusun memori baru dan memperkuat memori sebelumnya. Selain itu, otak juga bakal menghubungkan memori baru dengan memori sebelumnya.

Memunculkan Ide Baru

Nggak banyak yang tau, saat tidur, otak akan dibangkitkan kreativitasnya. Berdasarkan sebuah penelitian dari Universitas California pada tahun 2007, 33 persen orang bisa bikini de baru yang belum terpikirkan sebelumnya, setelah mereka bangun tidur.

Menghapus Racun

Selain beristirahat, menurut para peneliti di University of Rochester, saat tertidur, otak pada tikus akan membersihkan molekul rusak yang bisa menyebabkan gangguan. Kemungkinan, hal yang sama juga terjadi pada otak manusia.

Mengingat Aktivitas Fisik yang Telah Dilakukan

Hal ini bisa dilakukan karena otak punya kemampuan menyimpan informasi dalam waktu yang lama saat tidur. Berkat hal itu, kita bisa mengingat beberapa gerakan yang kita hafalkan sebelumnya.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x