Studio Ghibli merupakan salah satu "pabrik" dari film anime yang sangat berkualitas serta memiliki pesan moral yang sangat baik untuk penontonnya.
Film-film seperti My Neighbor Totoro, Spirited Away, Princess Mononoke hingga Howl's Moving Castle merupakan sedikit contoh dari banyaknya film Ghibli yang disukai masyarakat dunia.
Hayao Miyazaki lah salah satu pendiri Ghibli itu, yang menjadi sutradara dari film-film Ghibli itu sendiri.
Cek Juga:Di Liga U-14, Inilah Strategi Agar Pergantian Pemain Cadangan Bisa Maksimal
Nah, pada 2013 lalu, setelah lebih dari 30 tahun berkarya bersama Ghibli, ia memutuskan untuk pensiun dari membuat film.
Namun, pada tahun ini, ia kembali ke Studio Ghibli untuk menggarap film-film anime lagi.
Tentu saja itu menjadi sebuah kabar yang menggembirakan bagi masyarakat pencinta anime Ghibli.
Nah, sebagaimana diberitakan oleh Hypebeast, salah seorang sutradara yang pernah berkerjasama dengan Ghibli, Toshio Suzuki, Hayao kembali lagi ke Ghibli demi cucunya!
"Hayao mengatakan bahwa ia kembali membuat film cucunya," kata Suzuki.
Nantinya, film yang sedang digarap oleh Hayao dan tim Ghibli ini bakal dirilis sebelum Tokyo Olympic Games pada tahun 2020!