HAI-ONLINE.COM - Pernah kepikiran tentang kondisi atau suasana yang ada di bawah laut? Hmm…, atau lo pernah bertanya-tanya tentang apa yang ada di bagian terdalam dari lautan?
Apakah ada kehidupan di sana? Atau mungkin ada keberadaan 'alien' yang bersembunyi?
HAI melansir informasi TribunTravel.com dari laman stillunfold, ternyata Palung Mariana dikenal sebagai bagian terdalam dari lautan dunia.
Nah, di Palung Mariana itu terdapat titik terdalam laut yang disebut Challenger Deep.
Menurut survey pada 2010 yang dilakukan oleh National Oceanic and Atmosphere Administration (NOAA) menyebut jika Challenger Deep memiliki kedalaaman 36.070 kaki yang diukur menggunakan sounds pulses.
Baca Juga: Salut! Oliver Sykes dan Jordan Fish Naik Gunung Kilimanjaro untuk Amal
James Cameroon, pernah turun ke bagian bawah lautan dalam rangka Challenger Deep pada 2012. Dia berhasil mencapai hingga hampir 35.756 kaki saat ekspedisi.
Pada 2014, resolusi tinggi survei pemetaan dasar laut yang diterbitkan oleh para peneliti di University of New Hampshire mengatakan Challenger Deep naik ke kedalaman 36.037 kaki.
Baca Juga: Nggak Nyangka! Ternyata Everest Bukan Gunung Tertinggi di Dunia
Nggak cuma sejarah Challenger Deep yang menarik namun juga fakta yang tersembunyi di dalamnya. Ini Dia 6 Fakta yang Ada di Dasar Laut Terdalam di Dunia !