Sekarang gini, deh, siapa, sih, anak-anak muda, termasuk kamu, yang nggak tau siapa itu Blink-182?! So pasti, jawabannya adalah, kalian semua tahu akan siapa itu Blink-182, karena mereka adalah grup musik punk rock yang lagu-lagunya selalu menemani kehidupan anak muda!
Emang, sih, mereka aktif dan terkenal di awal tahun 2000-an, tapi siapa bilang anak muda zaman sekarang nggak seneng dengerin lagu-lagu Blink-182?! Apalagi, Blink-182 tetap menjadi grup musik yang produktif dengan mengeluarkan single baru dan bahkan album baru.
Namun, nggak afdol, dong, kalau misalkan cuma suka aja tapi tidak mengenal lebih dalam tentang Blink-182? Dari contoh kecilnya aja, deh, apakah kalian tahu bagaimana cerita pertemuan awal antara Tom Delonge (mantan vokalis) dan Mark Hoppus (bassist)?
Nih, sebelum HAI menjelaskan tentang kisah pertemuan awal antara Tom dan Mark, kita kasih dulu foto-foto mereka saat masih muda!
Akhirnya, doi dikenalin, deh, sama si Mark. Saat itu, keduanya memiliki satu kesenangan yang sama, yakni nge-band dan bawain lagu-lagu punk! Nah, setelah itu, mereka ingin nge-band bareng, akhirnya si Tom ngenalin Mark ke Scott Raynor, yang bakalan jadi drummer Blink-182 sebelum kedatangan Travis Barker.