Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cuma Yang Mau Jadi Netizen Budiman Akan Melakukan 4 Hal Ini Dalam Membaca Berita

- Senin, 27 Februari 2017 | 12:30
Membaca berita itu perlu, membaca berita dengan cerdas itu penting
Hai Online

Membaca berita itu perlu, membaca berita dengan cerdas itu penting

Bill Kovach dan Tom Rosenstiel lewat bukunya Blur: How to Know What’s True in The Age of Information Overload, menjabarkan beberapa hal yang bisa kita lakukan dalam memanfaatkan berita atau informasi yang kita temui. Ini bukan formula yang baku, tapi senggaknya bisa dicoba untuk memicumu menemukan cara cerdas lainnya versimu.

Pastikan Kamu Bisa Menceritakan Informasi Yang Kamu Dapat

Ada tiga pertanyaan yang perlu kamu ajukan ke diri kamu setelah membaca berita:

  • Bisakah saya menjelaskan hal ini ke seseorang—adik saya, orangtua saya, atau teman?
  • Jika belum bisa, informasi apa yang perlu saya ketahui lagi biar lebih mengerti?
  • Dimanakah saya bisa menemukan informasi itu?
Jangan berhenti mengulik berita-berita lain sebelum kamu bisa menjawab pertanyaan ini dengan baik. Dengan biasa menanyakan hal di atas, menurut Bill dan Tom, kamu juga akan mulai melihat pola tentang kemanakah kamu menemukan informasi yang paling berguna dan bertanggunjawab.

Membuat Daftar Apa Yang Penting

Kita selalu mau tahu, tapi apakah kita tahu apa yang benar-benar kita butuh ketahui? Jangan-jangan, selama ini kita cuma “memakan” umpan dari para media online pemburu clickers saja?

Karena itu, kita sangat dianjurkan untuk membuat daftar hal-hal yang ingin kita ketahui. Coba sebutkan deh, 5-10 topik atau peristiwa yang bener-bener kamu suka dan selalu penasaran. Misalnya, kamu tertarik tentang scene musik indie di Asia, perkembangan situasi politik Amerika Serikat; isu lingkungan dan perubahan iklim; dll.

Dengan latihan ini kita jadi taat dan fokus terhadap hal-hal yang kita perlu ketahui. Temuan informasimu pun nggak cuma banyak, tetapi semakin komplit. Pehamananmu pun jadi utuh.

Selain itu, ini perlu dilakukan biar kamu nggak gampang kemakan umpan dari media yang sekedar mencari clickers. Dengan membuat daftar, justru kamulah yang menjadi penjaring, menangkap berita yang benar-benar kamu butuhkan dari lautan internet ini.

“Sempatkan waktu 10 menit untuk membuat daftar ini. Ini akan membantu kamu selalu bertahun-tahun,” tulis Bill dan Tom.

Pastikan Berita Yang Kamu Baca Benar-benar Kamu Butuhkan

Nah, kalau udah punya daftar topik pun, kamu mungkin akan menemukan puluhan, atau malah ratusan berita tentang suatu topik itu. Karena itu, perlu dilakukan kroscek lagi. Saat baca, coba jawab pertanyaan-pertanyaan ini:

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x