Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Keren, Polandia Punya Jalur Sepeda Yang Bisa Glow In The Dark!

Dimas Yulian - Kamis, 06 Oktober 2016 | 08:00
Jalur sepeda yang menyala biru ketika malam di Polandia
Dimas Yulian

Jalur sepeda yang menyala biru ketika malam di Polandia

Kamu sering sepedaan malem-malem? Pasti ngerasain deh kesulitannya kalo lagi lewat jalan yang nggak ada cahanya. Nah sekarang ada solusi yang keren nih buat para pesepeda. Soalnya Polandia punya jalur sepeda yang bisa glow in the dark!

Polandia baru aja meresmikan jalur sepeda baru yang bisa nyala warna biru pas lagi malem. Seperti dikutip dari situs Kompas.com, jalur sepeda yang ada di dekat Lidzbark Warminski ini diterangi oleh material fosfor, sebuah material sintetis yang bisa nyala setelah diisi oleh sinar matahari.

Partikel-partikel pada material di jalur sepeda tersebut bisa memberikan bermacam warna. Namun sang perancang memilih biru agar lebih sesuai dengan lanskap lingkungan sekitar.

Mereka juga sedang meneliti keberlanjutan dari material yang digunakan. Serta bagaimana caranya agar dapat membuat material tersebut semurah mungkin agar nggak melebihi biaya pembuatan jalur sepeda tradisional.

Saat ini jalur tersbut sedang dalam tahap pengujian dan masih belum diketahui berapa lama jalur tersebut akan mulai digunakan untuk umum.

Inspirasi jalur ini ternyata berasal dari Belanda yang sebelumnya pernah bikin jalur serupa yang dikerjakan oleh Studio Roosegaarde.

Sedangkan di Polandia pembuatnya adalah TPA Instytut Badan Technicznych Sp.Z.o.o salah satu perusahaan konstruksi terbesar di eropa yang mengkhususkan diri dalam teknologi aspal, beton, pekerjaan tanah, dan geoteknik.

Presiden TPA Instytut Badan Technicznych, Igor Ruttmar, mengatakan bahwa material yang ada di jalur sepeda tersebut bisa menyala selama 10 jam. Setiap harinya di saat siang, jalur tesebut mengumpulkan energi guna membuatnya mampu menyala ketika malam.

Direktur Dewan Jalan Daerah Olssztyn, Waldemar Krolikowski, mengatakan jika jalur sepeda menyala ini ditujukan untuk meningkatkan keamanan masyarakat ketika bersepeda pada malam hari.

Di Indonesia kapan ya bisa dibuatin jalur sepeda kayak gini?

Source : kompas.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x