Follow Us

Penampakan Warkop DKI di Kereta KRL Jabodetabek yang Bikin Kaget

- Minggu, 21 Agustus 2016 | 03:00
Promo Warkop DKI Reborn
Hai Online

Promo Warkop DKI Reborn

Euforia Warkop DKI Reborn sepertinya udah mulai mewabah di Ibukota. Salah satu buktinya terpampang jelas dari poster besar Tora Sudiro, Abimana Aryasatya, dan Vino G Bastian melapisi badan luar sebuah gerbong commuter line atau kereta rel listrik (KRL) yang tiba di Stasiun Jakarta Kota, Jakarta Barat, pada Sabtu (20/8) siang.

Seperti ditulis Kompas.com, pada poster itu ketiga artis peran tersebut tampil sebagai Dono-Kasino-Indro dalam poster film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1. Melihat itu, para calon penumpang dan penumpang kereta yang berada di stasiun tersebut menjadi heboh. Mereka langsung mengerumuni gerbong itu untuk melihat-lihat atau memotret.

Mereka bertambah heboh ketika melihat Tora, Abimana, dan Vino hadir di stasiun kereta tersebut. Mereka pun berdesak-desakan mendekati para pemeran utama film itu. Vino, Abimana, dan Tora mengaku sempat terkesima melihat wajah mereka menghiasi gerbong KRL itu.

"Luar biasa, sih. Pertama penumpang lihat gerbongnya dibungkus gitu. Pas mereka nyampe, ternyata ada kami (di stasiun). Surprised mereka dan kami juga surprised," kata Vino dalam acara peresmian stiker poster film tersebut kepada Kompas.com.

"Ini bakal seru banget. Sampai dibungkus gini. Lihat deh, enggak usah mukanya, pori-porinya aja keliatan. Ha ha ha," timpal Tora lalu tertawa.

Tora mengatakan bahwa pemasangan poster itu merupakan bagian dari rangkaian promosi film Warkop DKI Reborn.

"Ada lima gerbong akan ditutupi poster Warkop DKI Reborn," ucapnya lagi.

Film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1, yang disutradarai oleh Anggy Umbara, akan dirilis pada 8 September 2016.

Nah, udah siap buat ketawa sampe puas bareng Warkop Dki Reborn? Pantengin terus info tentang film ini di HAI, yah! Soalnya, HAI mau bagi-bagi tiket nonton bareng gratis, lho!

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

PROMOTED CONTENT

Latest