Udah pernah nonton Ghostbusters belum, guys? Kelompok penangkap hantu yang filmnya dulu sempat terkenal. Nah, Sony diam-diam membuat senjata buat nangkap hantu yang bergentayangan. Nama senjata tersebut adalah Proton Pack.
Bila ingin menangkap hantu gentayangan di sekitar lingkungan, kamu bisa coba gadget terbaru buatan Sony ini. Ya, raksasa elektronik asal Jepang itu baru saja mengenalkan sebuah senjata bernama Proton Pack untuk kegiatan supernatural tersebut.
Baca Juga: 3 Tanda Hantu Ada di Sekitar Kamu
Fungsinya kira-kira mirip senjata yang ada di film Ghostbuster. Cukup tembakkan senjata ke arah hantu dan sinar proton akan menariknya ke tempat penyimpanan.
Penggunanya juga nggak perlu khawatir dengan panas yang dihasilkan saat menembakkan sinar proton. Pasalnya, sudah ada alat pendingin berbasis helium dan cryocooler di dalamnya. Sehingga suhu akan selalu dalam posisi aman.