Follow Us

Ini dia 8 Film Terbaik Versi Piala Maya 2015 Yang Wajib Kamu Tonton

- Kamis, 03 Desember 2015 | 03:43
Piala Maya 2015
Hai Online

Piala Maya 2015

Satu lagi ajang penghargaan buat para sineas di Indonesia. Buat kamu yang ngakunya doyan nonton film dan ngikutin acara film, pasti ajang ini udah nggak asing lagi. Yap, Piala Maya!

Buat sekedar informasi, Piala Maya ini merupakan salah satu bentuk apresiasi para pecinta film yang dulunya dihubungkan lewat dunia maya. Inisiatornya sendiri merupakan satu komunitas film di dunia maya, @FILM_Indonesia.

Tahun 2012 adalah pertama kalinya film terbaik versi Piala Maya menunjukkan eksistensi. Beda sama ajang penghargaan lain, Piala Maya lebih dideskripsikan sebagai “apresiasi nyata dari dunia maya untuk film Indonesia”. Maksudnya, Piala Maya memberikan penghargaan buat karya film Indonesia berikut pelaku filmnya berdasarkan pada penilaian yang dilakukan lewat online.

Di tahun ini, terdapat lebih dari 20 kategori nominasi yang bakal dipilih oleh lebih dari 450 anggota komite juri dalam Piala Maya. Salah satunya pasti, kategori nominasi Film Terbaik.

Dengan tema “Imajinasia” yang diangkat di tahun keempat ini, Piala Maya telah memilih 8 film terbaik yang tentunya layak buat ditonton dan cocok buat dapet penghargaan.

Ini dia 8 nominasi Film Terbaik versi Piala Maya 2015 yang wajib kamu tonton:

  1. 3
  2. Filosofi Kopi
  3. Guru Bangsa Tjokroaminoto
  4. Kapan Kawin?
  5. Mencari Hilal
  6. Pendekar Tongkat Emas
  7. Siti (Baca: 3 Fakta Film Siti, Film Terbaik Festival Film Indonesia 2015)
  8. Toba Dreams
Selain karena ceritanya yang (pasti) bagus, kedelapan film ini pun jadi layak tonton karena merupakan hasil saringan dari 130 film, menjadi 55 film, menjadi 13, dan akhirnya menjadi 8. Saking banyaknya tahap seleksi film-film oke itu, nggak salah, dong, kalau HAI bilang judul-judul film tersebut harus banget kamu tonton?

Buruan, deh, cari dan tonton filmnya. Tapi jangan lupa, hindari bajakan, ya, Guys!

Baca Juga:

Daftar Nominasi Film Terbaik Oscar 2015 Nggak Ada yang Tayang di Indonesia

3 Fakta Film Siti, Film Terbaik Festival Film Indonesia 2015

Ini Dia Daftar 10 Film Terbaik Marvel

(/dw)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest