HAI-Online.com - Film Petualangan Sherina 2 akan tetap menampilkan genre musikal dan koreografi meskipun syuting di tengah hutan.
Bersama Miles Films, produser Mira Lesmana bercerita akan mengangkat kisah petualangan Sherina dan Sadam di hutan hujan tropis yang makin seru.
"Biasanya kami syuting di Miles, kami memang senang explore. Sudah pasti kita mau masuk hutan dan ada beberapa pilihan akhirnya jatuh di hutan Kalimantan," ujar Mira Lesmana dalam jumpa pers film Petualangan Sherina 2 di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (28/11).
Tim produksi sekuel film Petualangan Sherina itu sedang bersiap memulai syuting di dua tempat yakni Jakarta dan Kalimantan.
Sebuah hutan di Palangkarya, Kalimantan Tengah, dipilih jadi lokasi syuting untuk menampilkan nuansa petualangan di hutan hujan tropis.
Baca Juga: Tertunda 2 Tahun, Sekuel 'Petualangan Sherina' Mulai Produksi Lagi
"Sekarang (kami) siap berangkat (syuting) ke hutan Kalimantan," imbuhnya.
Proses syuting ini, diakui Mira Lesmana, akan memakan waktu hingga 46 hari.
Meskipun mengambil lokasi syuting di tengah hutan, Mira Lesmana berjanji akan tetap menampilkan genre musikal dan koreografi.
"Memang membutuhkan waktu sangat panjang (untuk menggarap film ini), genrenya juga tetap musikal, akan ada koreografi," pungkas Mira Lesmana.
Film Petualangan Sherina 2 nantinya bakal menghadirkan adu akting antara Sherina Munaf, Derby Romero, Chandra Satria, Randy Danishta, Kelly Tandiono, Ardit Erwanda, Quin Salma, hingga Isyana Sarasvati.