Follow Us

Millie Bobby Brown Khawatir Ciri Khas 'Enola Holmes' Bakal Terbawa ke 'Stranger Things'

Tanya Audriatika - Sabtu, 05 November 2022 | 16:05
Aktris Millie Bobby Brown mengaku khawatir akan ciri khas Enola Holmes-nya terbawa sampai syuting franchise Stranger Things.
Netflix

Aktris Millie Bobby Brown mengaku khawatir akan ciri khas Enola Holmes-nya terbawa sampai syuting franchise Stranger Things.

HAI-Online.com - Aktris Millie Bobby Brown mengaku khawatir ciri khas Enola Holmes-nya terbawa sampai ia syuting franchise Stranger Things.

Brown mengatakan dia punya "ketakutan yang mendalam" seputar pembuatan film Stranger Things setelah Enola Holmes 2.

Brown mengulangi perannya sebagai saudara perempuan remaja Sherlock dalam sekuel Netflix mendatang, bersama Henry Cavill, Helena Bonham Carter, Louis Patridge dan David Thewlis.

Dalam wawancaranya di pemutaran perdana film di New York dilansir dari Today, Brown membandingkan pembuatan film Enola Holmes dengan "vlogging di YouTube sepanjang hari".

"Ini seperti, 'Ikutlah denganku dalam perjalanan lain. Gue bangun. Gue melanjutkan kasus lain, 'maksud gue, ini luar biasa,' kata Brown dilansir dari laman NME, Jumat (4/11/2022).

Berbicara tentang memecahkan kasus keempat di Enola Holmes, di mana karakter tersebut sering berbicara ke kamera, Brown menjelaskan kalau ia khawatir kebiasaan ini bakal terbawa ke Stranger Things.

“Waktu syuting, gue mimpi kalo gue ada di lokasi syuting Stranger Things, dan gue nggak bisa berhenti melihat ke kamera,” katanya.

Baca Juga: Bintang ‘Stranger Things’ Millie Bobby Brown, Kabarnya Bakal Main di Film Star Wars

“Dan sekarang, gue punya ketakutan ketakutan yang mendalam kalau sekarang gue nggak bakal pernah berhenti melihat ke kamera. Jadi sekarang, gue sangat terobsesi dengannya,” imbuhnya.

Syuting season kelima dan terakhir Stranger Things diharapkan akan dimulai tahun depan.

Dilansir dari GQ pada Juli lalu, David Harbour, yang memerankan Jim Hopper, mengatakan: “Gue pikir kami bakal [tebak] tahun depan,” ujarnya.

“Mereka menyelesaikan penulisannya 2022 ini, dan mereka perlu persiapan dan sebagainya, jadi mudah-mudahan tahun ini. Tapi gue pikir itulah rencananya. Jadi mungkin bakal rilis pertengahan 2024, berdasarkan rekam jejak kami,” pungkasnya. (*)

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest