Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

10 Rekomendasi Lagu Indie Jason Ranti yang Paling Banyak Didengerin di Spotify!

Arlingga Hari Nugroho - Kamis, 22 September 2022 | 20:30
Rekomendasi lagu indie milik Jason Ranti.
Kompas.com/Kristianto Purnomo

Rekomendasi lagu indie milik Jason Ranti.

Hai-Online.com - Buat para penggemar musik indie, pasti udah nggak asing lagi nih dengan nama musisi satu ini. Siapa lagi kalau bukan Jason Ranti (Jeje)!

Yup, musisi folk satu ini punya banyak lagu yang digemari para penggemar musik indie.

Jason Ranti memulai karirnya dengan debut album Akibat Pergaulan Bebas di tahun 2017.

Album perdana yang dirilis oleh label Demajors itu sukses memberikan warna baru di skena independent Indonesia.

Karya-karya yang dikerjakan Jeje kemudian jadi lagu hits yang bisa jadi rekomendasi lagu indielo, sob.

Baca Juga: Simak 16 Rekomendasi Lagu Indie Dari Soundtrack Film Janji Joni, Semuanya Favorit!

Beberapa lagu yang mulai populer waktu itu di antaranya 'Variasi Pink', 'Bahaya Komunis', dan 'Doa Sejuta Umat'.

Keseluruhan lagu yang ditulis Jason Ranti masih menjadi respons pribadinya atas realita kehidupan di masyarakat.

Menariknya, banyak hal yang diceritakan Jeje di setiap karyanya seperti agama, politik, pemuda, hingga komunisme.

Hingga saat ini Jeje telah merilis 3 album dengan dua album lainnya berjudul Sekilas Info (2019) dan Jalan Ninja (2022).

Nah biar nggak ketinggalan, simak nih 10 rekomendasi lagu indie karya Jason Ranti yang favorit diputar di platform streaming Spotify!

Baca Juga: 15 Rekomendasi Lagu Indie Lama Paling Favorit di Kancah Musik Independent Pilihan HAI!

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x