Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Abis Viral di America's Got Talent, Gadis 9 Tahun Ini Diajak Manggung Spiritbox!

Reinaldy Royani - Kamis, 16 Juni 2022 | 10:00
Harper saat manggung bareng Spiritbox
Twitter @thatyellaharper

Harper saat manggung bareng Spiritbox

HAI-ONLINE.COM -Seorang gadis bernama Harper berhasil mencuri perhatian para netizen dan metalhead, bocah berusia 9 tahun ini membawakan hits milik band metalcore Spiritbox, ‘Holy Roller’ di atas panggung ajang pencarian bakar America’s Got Talent!

Harper yang terbang dari Somerset, Inggris mengejutkan penonton dan juri salah satu ajang pencarian bakat terbesar ini.

Gadis berusia 9 tahun ini membuat para juri tercengan setelah nge-scream di lagu Holy Roller milik band asal Kanada, Spiritbox.

Baca Juga: Bassist Cabut, Spiritbox Gandeng Josh Gilbert eks As I Lay Dying!

Bahkan ia mendapatkan pujian dari Simon Cowell dan bilang kalau penampilan Harper brilian. Keempat juri America’s Got Talent memberikannya empat ‘yes’.

“Dia terlihat seperti seorang putri, namun bernyanyi layaknya serdadu heavy metal!” tulis keterangan video yang diunggah oleh America’s Got Talent.

Penampilan Harper tentu saja nggak hanya mendapat atensi juri, namun juga dari band pemilik lagu yang membuatnya viral, Spiritbox.

Pada Selasa (14/6/2022) waktu Inggris, Harper diajak bergabung oleh Courtney LaPlante cs di panggungnya dalam set di London untuk menampilkan lagu ini.

"Untuk teman-temanku di Spiritbox, malam tadi adalah sesuatu yang nggak akan aku lupakan. Terima kasih banyak udah mengizinkanku perform dengan kalian di London tadi malam," tulis metalhead cilik ini.

(*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x