HAI-Online.com – Pendaftaran Ujian Mandiri Universitas Gadjah Mada (UM-UGM) atau Computer Based Test (CBT) UM UGM Tahun 2021 udah dibuka sejak 2 Juni 2021.
Jalur seleksi ini sendiri menggunakan kombinasi skor CBT-UM UGM Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh UGM dan skor UTBK-SBMPTN Tahun 2021.
Baca Juga: 2 Kampus Ini Punya Jalur Khusus Masuk PTN untuk Kamu yang Merintis Jadi Youtuber
Lewat UM UGM ini, lulusan SMA/SMK/MA/Paket C atau sederajat Tahun 2021, 2020, dan 2019 punya kesempatan untuk mengikuti seleksi dengan memilih dua program studi pada Program Sarjana dan/atau Program Sarjana Terapan.
Kelompok ujian terbagi menjadi tiga jenis, yaitu:
- Kelompok Ujian Sains dan Teknologi (Saintek)
- Kelompok Ujian Sosial dan Humaniora (Soshum)
- Kelompok Ujian Campuran (Saintek dan Soshum)
Simak nih ketentuan UM UGM 2021, mulai dari persyaratan, rincian biaya, hingga jadwal seleksi, dirangkum dari laman um.ugm.ac.id.
Persyaratan
Syarat umum:
- Warga Negara Indonesia.
- Pendaftar adalah lulusan SMA/SMK/MA/Paket C atau sederajat Tahun 2021, 2020, dan 2019.
- Mengikuti UTBK-SBMPTN Tahun 2021.
- Pendaftar memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studi yang dipilih.
- Lulusan SMA/SMK/MA/Paket C atau sederajat Tahun 2020 dan 2019 harus memiliki ijazah.
- Lulusan SMA/SMK/MA/Paket C atau sederajat Tahun 2021 minimal harus memiliki Surat Keterangan Lulus (SKL) yang sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto terbaru yang dibubuhi cap/stempel dari sekolah/lembaga penyelenggara Paket C yang sah.
- Pada saat mengikuti CBT-UM UGM Tahun 2021, peserta wajib membawa: Ijazah (asli atau fotokopi berlegalisir) atau SKL (asli). Kartu Ujian CBT-UM UGM Tahun 2021.
- Kartu Identitas (KTP/KK).
- Surat Hasil Tes PCR (masa berlaku: 3x24 jam)/Swab Antigen (masa berlaku: 3x24 jam)/G-Nose (masa berlaku: 3x24 jam).
Persyaratan dokumen