HAI-online.com -Maraknya kata selingkuh yang tengah heboh belakangan ini perlu untuk dikaji dan diselidiki.
Nah, kalo dari kamus, perbuatan selingkuh itu kan lebih ke orang yang suka menyembunyikan sesuatu untuk kepentingan dirinya sendiri.
Nggak cuma hubungan diam-diam, kadang uang, bahkan sekadar gambar atau video juga kerap diselingkuhkan. Meski yang paling sering dilakukan sih selingkuh soal hubungan. Nggak cuma cowok tapi cewek juga melakukannya. Cuma yang cenderung menonjol adalah cowok, sih!
Nah, udah tahu definisi dan pelakunya, kitajuva perku tahu kenapa hal itu terjadi, kenapa juga nggak pada sebagian cowok lainnya.
Untungnya, sejumlah peneliti ternyata mencari tahu juga nih beberapa karakter cowok seperti apa yang bisa setia banget sama pasangannya alias anti selingkuh-selingkuhan. MasyaAllah!
Coba dicek, dulu deh, mana tahu kamu termasuk salah satunya, amiiiiin.
Cowok dengan Lingkungan Sosial yang Baik
Berdasarkan pernyataan M.Gary Newman, pada buku The Truth About Cheating, lingkungan sosial bisa mempengaruhi terjadinya perselingkuhan.Katanya, cowok yang punya teman-teman yang setia, biasanya juga punya karakter dan gaya hidup serupa. Emang bergaul sama pedagang minyak wangi ya kebagian wanginya, guys!
Hal sebaliknya pun terjadi pada cowok yang berteman dengan orang-orang yang hobi berselingkuh. Biasanya kebawa kebiasaan ini.
Cowok yang Merasa Dicintai
Cowok yang disayang banget sama pacarnya cenderung nggak kepikiran selingkuh, tuh, bro.Sebaliknya, menurut penelitian yang digagas Newman, cowok yang sering dicuekin dan kurang puas main sama pacarnya, berpotensi mencari cewek lain, tuh.