Seringai
Seringai
Di urutan kedua, terdapat Seringai yang memiliki jumlah penggemar tidak kalah banyaknya. Rajin mengeluarkan merchandise dan berbagai gimmick lain membuat para Serigala Militia selalu menantikan hal-hal baru yang berkaitan dengan idolanya.
Jumlah followers instagram Seringai
Imej begajulan yang diciptakan oleh Seringai sadar nggak sadar juga mempengaruhi sikap para penggemarnya yang juga kerap mengadopsi gaya Seringai, cadas namun tetap jenaka. Jumlah followers Seringai di Instagram berjumlah 287.000.
DeadSquad
DeadSquad
Band yang mengusung metal gelap, bising, nan teratur ini memang selalu berhasil membius para penontonnya.
Kemampuan olah musik para personel dan kerumitan lagunya menjadi hal yang sangat menarik untuk dilewatkan.
Pasukan Mati – nama untuk fans DeadSquad – adalah sebuah konsep yang sangat terintegrasi dengan baik dan diperlukan bagi sebuah band untuk dapat terus menjaga eksistensinya di industri musik yang tidak umum.
Jumlah followers instagram DeadSquad
Terlebih, Pasukan Mati sendiri adalah terjemahan langsung dari DeadSquad. Sehingga, kedekatan antar band dan penggemar tidak terlalu memiliki tembok pembatas. DeadSquad sendiri memiliki followers sebanyak 253.000 pada akun Instagramnya.