Follow Us

Apa Itu #blackouttuesday yang Lagi Rame di Instagram dan Media Sosial Lain?

Alvin Bahar - Rabu, 03 Juni 2020 | 06:00
Warna hitam jadi warna #blackouttuesday
Wikipedia

Warna hitam jadi warna #blackouttuesday

HAI-ONLINE.COM - Siapa di sini yang login Instagram, lalu melihat banyak post berwarna hitam polos dengan hashtag #blackouttuesday?#blackouttuesday bukan tren media sosial baru kayak #untiltomorrow. Ada pesan di balik postingan-postingan tersebut. Jadi, buat lo yang anti hal-hal hype, mending tahan dulu komentar negatifnya dan cari tau apa maksud #blackouttuesday.#blackouttuesday awalnya diorganisir beberapa label musik ternama saat protes pecah karena kematian George Floyd.Industri musik memutuskan berhenti bergerak selama sehari, tepatnya 2 Juni.

Baca Juga: Nasib Oknum Polisi AS Penyebab Kematian George Floyd: Digugat Cerai Kekasih dan Rentan Bunuh Diri“2 Juni adalah Blackout Tuesday, hari pemutusan kolektif dari pekerjaan yang dimaksudkan untuk membantu orang-orang berefleksi dan bersatu mendukung komunitas masyarakat kulit hitam," tulis Spotify dalam sebuah posting blog.

Gerakan #blackouttuesday lalu berubah nggak cuma eksklusif untuk industri musik aja.Semua orang yang mengutuk tindakan rasisme mendukung gerakan ini.Total, ada 18.5 juta postingan di media sosial dengan hashtag ini.Poinnya adalah selama sehari memberikan spotlight terhadap rasisme yang masih terjadi di dunia.Namun, gerakan ini dapet kritikan dari aktivis seperti Alexandria Ocasio-Cortez.Dirinya menganggap #blackouttuesday malah membuat key message dari Black Lives Matter menghilang karena media sosial kini dipenuhi foto hitam polos.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest