Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Beragam Fakta Unik Kue Lebaran: Dari Dulunya Kudapan Para Bangsawan Hingga Penemuan Yang Nggak Disengaja

Bagas Rahadian - Minggu, 24 Mei 2020 | 15:26
Berbagai jenis kue kering yang nongol pas lebaran
KOMPAS.COM/FIRA ABDURACHMAN

Berbagai jenis kue kering yang nongol pas lebaran

HAI-Online.com - Bicara soal hari raya lebaran, pastinya banyak momen berharga dong ya yang didapat di hari yang fitri ini.

Nah, dari sekian banyak momen berharga di saat lebaran, tentu salah satu yang nyangkut di ingatan adalah kembali berjumpanya kita dengan aneka macam kudapan atau kue kering yang identik dengan hari raya satu ini.

Lagipula, siapa sih yang nggak familiar dengan kue kering khas lebaran kayak nastar, putri salju, kastangel, dan kawan-kawannya.

Baca Juga: Intip Masjid Terunik di Dunia, Salah Satunya dari Indonesia, Bikin Takjub!

Nah, karena eksistensi kue kering ini relate banget sama kehidupan masyarakat Indonesia terutama di saat momen lebaran, kini HAI pingin ngasih serba-serbi soal sejarah dan fakta unik terkait kue kering ini. Berikut informasinya.

1. Penemuan Tak SengajaMasyarakat dunia telah mengenal bentuk kudapan jenis ini sejak abad ke-7, di mana kue kering diketahui berasal dari Persia yang saat ini dikenal sebagai negara Iran.

Uniknya, kue kering kabarnya merupakan sebuah kreasi yang nggak disengaja.

Saat itu, para tukang roti yang ingin membuat kue biasa belum punya cukup teknik memanggang kue dengan cara se-simple sekarang.

Salah satu kesulitan yang harus dihadapi dalam memanggang kue adalah penentuan suhu dalam oven yang akan digunakan.

Untuk mengukur suhu yang tepat, biasanya tukang roti jaman dulu menjatuhkan sedikit adonan ke dalam oven.

Adonan kue yang jatuh inilah yang membuat kue kering lahir.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x