HAI-Online.com -Baru-baru ini, pengguna media sosial tengah ramai membicarakan postingan pengguna Twitter dengan akun @mantriss soal surat hasil tulisan warga negara Jepang bernama Noriyuki Nakamura untuk salah seorang petugas kebersihan di Bandara Soekarno Hatta.
Berkunjung untuk kedua kalinya ke Bandara Soetta, Nakamura mengaku sangat kagum dengan kebersihan dari bandara yang berada di kawasan Cengkareng tersebut.
"Aku Noriyuki Nakamura. Ini adalah kali kedua aku datang ke bandara ini. Tempat ini sangatlah bersih," tulis warga negara Jepang tersebut pada awal suratnya.
Nakamura menambahkan, dia dibuat terkesan oleh salah satu petugas kebersihan yang terlihat sangat baik dan teliti dalam membersihkan tiap sudut areanya.
"Nggak satu pun orang di Jepang bisa melakukan apa yang dilakukan oleh petugas kebersihan tersebut. Aku menebak, dia pasti dibekali dengan latihan khusus sebelumnya," tulisnya lebih lanjut dalam surat tersebut.
Dalam akhir surat yang ditujukan kepada pihak manajer Bandara Soetta tersebut, Nakamura mengatakan bahwa petugas kebersihan tersebut merupakan salah satu aset berharga yang kinerjanya sungguh sangat membanggakan.
"Sudah seharusnya kalian bangga akan kinerja para petugas kebersihanmu, mereka aset yang sangat berharga," tutup Nakamura.
Hingga kini, postingan yang telah dibagikan hampir 11 ribu kali itu pun telah disukai lebih dari 23 ribu pengguna Twitter, di mana beberapa dari mereka juga terlihat memberikan respon positif.
Widih, keren nih sob! Semoga dari sini kita bisa belajar untuk mengapresiasi orang lain sehingga prestasi yang ada dapat dipertahankan, bahkan terus dikembangkan. (*)