HAI-Online.com -Baru-baru ini, pengguna media sosial tengah ramai membicarakan unggahan akun Twitter @kondekturbus_ terkait video turis Indonesia yang membuat jadwal keberangkatan kereta Shinkansen di Jepang.
Dalam video berdurasi 1 menit 32 detik tersebut, terlihat sejumlah turis Indonesia mencoba untuk berfoto dengan latar kereta Shinkansen yang hendak berangkat.
Beberapa dari mereka terlihat berada di garis kuning yang merupakan batas aman, bahkan ada juga yang menyandarkan tangan di pembatas platform dan kereta.
Wisatawan-wisatawan asal Indonesia ini pun akhirnya berpindah tempat setelah masinis memberi peringatan melalui klakson kereta.
Baca Juga: Viral Video Mobil BMW di BSD Hanyut Terbawa Banjir, Berhasil Selamat setelah Nyangkut di Pohon
Nggak cuma membahayakan diri mereka sendiri, tindakan tersebut diketahui jugamengakibatkan jadwal keberangkatan Shinkansenmenuju Tokyo terlambat 10 menit, padahal Jepang selama ini dikenal sebagai negara yang disiplin dalam hal waktu.
"Cuma warga +62 yang bisa bikin Shinkansen telat dan mengacaukan seluruh jadwal kereta," tulis @kondekturbus_ dalam keterangan video tersebut.
Tindakan itupun menarik perhatian Kedutaan Besar Republik Indonesia di Tokyo yang kemudian langsung memberi peringatan supaya WNI mengikuti tata tertib dan peraturan setempat ketika mereka berlibur ke Jepang.
"Bagi WNI yg sedang berlibur di Jepang, harap mengikuti tata tertib & peraturan di Jepang. Aparat setempat memiliki hak sepenuhnya untuk menahan WN Asing yg melanggar ketertiban maupun hukum Jepang. Mari kita jaga nama baik Indonesia," tulis KBRI Tokyo melalui Twitter resminya.