HAI-Online.com - Assessment untuk Jefri Nichol sudah keluar, hasilnya ia bisa sedikit bernapas lega karena permohonan rehabilitasinya dikabulkan.
Jefri Nichol bakal menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.
Dia mulai dipindahkan ke sana pada 9 Agustus 2019 pukul 14.00 didampingi keluarga.
Baca Juga: Jalani Rehabilitasi, Proses Hukum Jefri Nichol Dipastikan Tetap Jalan
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Vivick Tjangkung mengatakan Jefri Nichol dalam kondisi baik saat diboyong ke RSKO.
"Yang kedua, Jefri Nichol dalam keadaan sehat baik dan tidak ada keluhan apapun didampingi keluarga juga diantar ke RSKO," kata Vivick Tjangkung dikutip HAI dari Grid.ID di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (12/8/2019) kemarin.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Indra Jafar juga menceritakan bahwa Jefri Nichol sempat berterima kasih karena permohonan rehabilitasinya dikabulkan.
"Yang jelas yang bersangkutan sangat berterima kasih karena hasil yang ada sehingga dia bisa melaksanakan rawat jalan di RSKO,"
"Tentunya dengan hasil itu yang bersangkutan sangat berterima kasih sekali dan semoga cepat selesai dan bisa melakukan kegitan aktivitasnya kembali," tandas Imdra Jafar. (*)