Hai-online.com- Hari ini (25/7) Oppo melanjutkan kerjasama mereka dengan salah satu klub sepak bola kelas dunia asal Spanyol, FC Barcelona. Lanjutnya kersama itu diikuti dengan diluncurkannya Oppo Reno 10x Zoom edisi terbatas FC Barcelona.
Saat peluncurannya, Aryo Meidianto selaku PR Manager Oppo Indonesia menjelaskan perjalanan kerjasama Oppo dengan FC Barcelona yang dimulai sejak 2015 silam. Setiap tahunnya Oppo selalu meluncurkan ponsel edisi klub sepak bola asal Spanyol itu. Mulai dari R17 Plus, F1s, F3, R11 Plus dan yang terbaru Reno 10x Zoom.
Kalau dilihat dari table spesifikasi Oppo Reno edisi Barcelona ini nggak ada bedanya dengan yang regular, tapi, luarnya itu lho sob. Pokoknya menggambarkan fans die hard Barca banget lah!
Mulai dari efek gradasi unik berwarna merah tua-biru khas FC Barcelona yang dihasilkan dari teknik hea-pres yang baru pertama kali diterapkan pada industry smartphone. Selain itu juga ada dua logo Barca yang terlampir di ponsel edisi terbatas itu, yaitu logo berukuran kecil di bawah dan berupa watermark berbayang di punggung ponsel.
Baca Juga: Nggak Punya Ongkos ke Sekolah, Gadis Ini Tetap Belajar Mandiri di Rumah Setiap Hari
Selain itu, di dalam kotaknya pun ada casing khusus yang berwarna khas Barcelona, charger VOOC 3.0 berwarna hitam biru dan earphone khusus.
Harganya? Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Oppo kali ini membanderol Reno Edisi Barcelona ini seharga dengan versi regulernya yaitu Rp 12.999.000 dan sudah bisa kamu pesan sekarang di blibli.com sekarang.
Jangan ngaku cules sejati deh kalau belom beli Oppo Reno FC Barcelona Limited Edition inI!