Follow Us

Petani Cianjur Sukses Budidayakan Jagung Warna-warni dengan 12 Warna

Ricky Nugraha - Minggu, 23 Juni 2019 | 18:40
Jagung warna-warni yang berhasil dibudidayakan petani asal Cianjur, Jawa Barat
Kompas.com/Firman Taufiqurrahman

Jagung warna-warni yang berhasil dibudidayakan petani asal Cianjur, Jawa Barat

HAI-online.com - Jagung umumnya punya warna yang itu-itu aja, yaitu oranye atau kuning. Namun di Indonesia, ada seorang petani yang berhasil membudidayakan jagung unik yang bisa menghasilkan sampai 12 warna.

Luki Lukmanulhakim (45), petani asal Kp. Lebak Saat, Desa Cirumput, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat sukses membudidayakan jagung warna-warni tersebut di atas lahan seluas 3 hektar.

Luki menuturkan, ide awal dirinya menanam jagung varian ini karena senang mengoleksi plasma nutfah dari berbagai tanaman, salah satunya plasma nutfah dari jagungSelain itu, jagung yang dikenal dengan istilah glass gem corn rainbow itu ternyata memiliki kandungan gizi yang tinggi dan sangat baik bagi kesehatan dibandingkan jagung biasa.

Baca Juga: Ngeselin Tapi Kocak, 10 Kompilasi Foto Kelakuan Kocak Kucing Oren yang Dikenal 'Barbar'

Luki Lukmanulhakim, petani yang berhasil budidayakan jagung warna-warni
Kompas.com/Firman Taufiqurrahman

Luki Lukmanulhakim, petani yang berhasil budidayakan jagung warna-warni

"Karena beberapa referensi menjelaskan kandungan warna yang ada pada jagung ini sangat baik untuk kesehatan, misal jagung yang berwarna hitam ternyata sangat baik dikonsumsi oleh penderita diabetes,” ujar Luki kepada Kompas.com.Luki sendiri mengaku mendapatkan benih jagung tersebut dari internet atau membeli secara online. Saat itu ia mendapatkan empat kantong benih jagung berwana merah, ungu, hitam, dan putih.

“Dari empat warna itu saya coba tanam dengan cara silang campur. Hasilnya, setelah panen ternyata bisa menghasikan 12 warna baru, ada yang kuning corak hitam, ada yang di satu tongkol semua warna ada. Bahkan ada yang warna corak seperti batik,” ujarnya.Meski dari segi ukuran lebih kecil dan rasanya sedikit berbeda dengan jagung manis atau jagung hibrida lainnya, namun jagung jenis ini punya nilai ekonomis yang sangat tinggi.

Baca Juga: Cowok Ukraina Ini Ungkap 10 Alasan Kenapa Bule Suka Sama Cewek Indonesia, Bener Nggak Sih?

Ia menyebut jika harga jual jagung biasa di tingkat petani sekitar Rp 2.000 per kilogram, maka jagung pelangi bisa mencapai Rp 9.000 per kilogram.

Namun ia mengakui masih belum banyak yang mengenal jagung pelangi ini, bahkan di Kabupaten Cianjur terbilang baru.

Jagung warna-warni yang berhasil dibudidayakan petani asal Cianjur, Jawa Barat
Kompas.com/Firman Taufiqurrahman

Jagung warna-warni yang berhasil dibudidayakan petani asal Cianjur, Jawa Barat

Source : Kompas.com

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

Latest