Follow Us

Nggak Mau Kalah Sama Auto Chess, Valve Siap Rilis Dota Underlords

Dio Firdaus - Rabu, 19 Juni 2019 | 21:00
Dota Underlords
Valve

Dota Underlords

HAI-online.com - Bisa dibilang, game Auto Chess di smartphone berhasil menjadi sebuah terobosan baru dalam dunia gaming. Gimana nggak, meskipun battle royale saat ini sedang berjaya, namun game tactical strategy ini cukup sukses di awal peluncurannya.

Nggak mau kalah, pengembang DotA 2, Valve juga membuat game serupa dengan nama Dota Underlords. Ide ini sendiri berawal dari custom game di DotA 2 dengan tema RPG dan strategi yang dibalut jadi sebuah bidak catur, sebagaimana HAI rangkum dari Nextren.

Meskipun Auto Chess juga hadir di PC, namun Valve sepertinya nggak takut dan tetap akan membuat game seperti Auto Chess berisikan hero yang ada di DotA 2.

Baca Juga: Oppo Reno Resmi Meluncur di Indonesia, Spesifikasi dan Harganya Selangit

Melansir dari website resmi DotA 2, game Dota Underlords ini rencananya akan diluncurkan oleh Valve dalam versi beta terlebih dahulu pada minggu depan.

Selain itu, Dota Underlords pun nggak hanya akan hadir di PC sob. Melainkan bakal bisa dimainkan juga di Android dan iOS. Bener-bener pengen bersaing sama Auto Chess sih ini mah.

Dota Underlords
Android Police

Dota Underlords

Semangat bersaing Valve ini mungkin berasal dari sang kreator Auto Chess, Drodo Studio yang nggak mau berkolaborasi dengan Valve untuk mengembangkan game itu.

Udah gitu, Valve juga menjanjikan kalau Dota Underlords bisa melakukan lintas platform lagi. Jadi jangkauan pemain pun lebih luas dan bisa mencangkup lebih banyak pemain.

Nggak lupa juga kalau Dota Underlords ini nantinya bisa dimainkan dengan gratis dan game gratis pastinya ada micro transaction yang menggoda. (*)

Source : NexTren

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

Latest