HAI-online.com -Black Mirror akhir-akhir ini ramaijadi obrolan setelah merilis sebuah film interaktif berjudul 'Bandersnatch' yang memungkinkan para penontonnya untuk menentukan sendiri jalan cerita dari sang karakter utama.
Bandersnatchjadi semacam pengantar atau pengenalan kembali kepada para penonton untuk menyambut season kelima serial Black Mirror yang dikabarkan bakal tayang tahun ini.
Buat yang belum tahu, Black Mirror merupakan sebuah serialscience-fiction yang menggambarkan skenario terburuk yang bisa terjadi antara manusia dengan teknologi.
Serial TV Inggris yang kini tayang di Netflix ini memang cukup banyak diminati karena menghadirkan tone gelap, nuansa suramserta cerita satir, yang membuatnya berbeda dengan serial lainnya.
Buat kalian yang tertariknonton tapi bingung untuk memulainya dari mana, kalian bisa simak penjelasannya di bawah ini.
Baca Juga : 3 Film Sci-Fi Klasik Ini Setting-nya di Tahun 2019. Apa Gambaran Mereka Tentang 2019 Benar?
Sebenarnya kalian bisa mulai menonton serial ini dari mana saja. Karena serial inipunya konsep antologi, dimana tiap episode memiliki cerita yang berbeda-berbeda dan nggak bersambung secara langsung antara satu sama lainnya.
Kalau kalianpengen ngikutin gimana serial ini berkembang, kalian bisa menontonnya secara urut dari episode satu di season pertama sampai ke episode terakhir di season empat.
Namunbuat yang nggak siap dengan episode-episode dari serial Black Mirror yang surem banget sampai bisa bikin depresi, kalian bisa ikutinurutan episode yang diberikan chart di bawah ini.
Chart yang didapat dari Redditini membagi semua episode serial Black Mirror yang udah tayang menjadi tiga kategori berdasarkan kesan suram yang ditimbulkan setelah menonton tiap episode.
Dalam chart tersebut, kalian pertama kali akan dianjurkan untuk memulainya dengan menonton episode 'Nosedive' dari season ketiga yang berada di zona berwarna hijau.
Baca Juga : Netizen Perdebatkan Cara Membajak Film Interaktif Netflix 'Bandersnatch'. Ilegal Aja Ribut.