HAI-Online.com – Bakal ada banyak perayaan yang digelar pada tanggal 17 Agustus nanti yang merupakan hari kemerdekaan Indonesia ke-73.
Selain upacara_nonton upacara di TV, kegiatan yang paling tertebak dari pagi hingga siang hari adalah ramainya gelaran lomba 17-an.
Kalau beruntung, sorenya kamu bisa melihat pertunjukan lomba panjat pinang atau panggung hiburan yang sekaligus mengumumkan juara lomba 17-an.
Itu juga kalo kamu ikut bergabung baik sebagai peserta atau penonton_demi konten Instagram.
BACA JUGA:Ganteng-Ganteng Daan Mogot: Remaja Ini Berani Lho Ikut Perang Kemerdekaan RI
Lantas, bagaimana sih negara lain merayakan hari kemerdekaan bangsa mereka dari para penjajahnya, HAI mengutip artikel asli Afar.com dan di sana banyak sekali laporan kejadian dari negara-negara yang belum lama merayakan kemerdekaannya.
- India (15 Agustus)
Untuk itu, setiap tanggal 15 Agustus, perdana menteri bakal tutun ke jalan dan mengangkat bendera India serta menyampaikan pidatonya di Benteng Merah di New Delhi.
Dilansir HAI dari Hindustan Times, ribuan pelajar ikut terlibat membentuk formasi yang presisi menyerupai bendera India. Sabi!
Nggak cuma itu saja, warga India juga berbondong-bondong mengibarkan bendera di jalan raya, membagikan momennya di Instagram.
Di dunia nyata, mereka juga pergi ke taman, atap rumah dan ruang publik lainnya untuk menerbangkan layang-layang, yang katanya merupakan simbol kebebasan nasional di seluruh India.
Semoga jayahe India!
- Kanada (1 Juli)
Lebih dari 5000 orang ikut membentuk formasi bendera mereka yang khas dengan daun maplenya.
Mereka berkumpul sejak pukul 12.30 untuk melakukan formasi Bendera yang telah menjadi ciri khas pada saat perayaan kemerdekaan di Kanada.
Selanjutnya mereka menikmati pesta kembang api sambil menggelar alas untuk piknik serta mengenakan kostum unik untuk pawai.
Nggak Cuma Indonesia, setiap kota di Kanada juga elaksanakan lomba pada hari kemerdekaan, tetapi untuk Ottawa, ibukota Kanada katanya sih paling banyak lombanya.
Yang paling favorit adalah pertunjukan udara Snowbirds di Parliament Hill, di mana tim penerbangan Pasukan Kanada melakukan demonstrasi udara di atas Ottawa Peace Tower. Meriah sekali!
- Amerika Serikat (4 Juli)
Warga Amerika akan menghabiskan waktu untuk menjelajahi pekan raya, memenuhi semua acara barbekyu Amerika, atau minum bir di bar dan di puncak-puncak gedung.
Sebagian besar perayaan Hari Kemerdekaan AS berakhir dengan pertunjukan kembang api yang luar biasa.
Acara kembang api tahunan Kota New York menarik lebih dari 3 juta penonton langsung dan dianggap sebagai perayaan Hari Kemerdekaan terbesar di negara tersebut.
Layar Pier 39 San Francisco dan kembang api yang spektakuler di National Mall di Washington, D.C. juga merupakan tradisi Fourth of July yang keempat di Amerika Serikat.
- Perancis (14 Juli)
Tradisi Bastille Day dimulai dengan pawai militer tahunan di sepanjang jalan Champs-Elysées Paris, dan setelah matahari terbenam.
Biasanya langit di atas Menara Eiffel jadi ikoniknya dimana pesawat pamer pertunjukan kembang api yang membentuk warna bendera negara mereka biru, putih dan merah.
Tapi perayaan terbesar terjadi mulai jam 9 malam yaitu pada gelaran pesta dansa untuk publik.
Rangkaian acara dimulai sekitar pukul 4 pagi, ketika stasiun pemadam kebakaran membuka pintu mereka ke acara pesta dansa publik dan melakukan penggalangan dana untuk stasiun pemadam kebakaran di seluruh Prancis.
Tradisi ini, yang dimulai pada tahun 1937, disebut pesta petugas pemadam kebakaran.
Emang terkesan rapih dan militer sekali acaranya, namun jutaan warga Prancis biasanya ikut merayakan bersama-sama dan datang ke jalanan kota.
5. Korea Selatan (15 Agustus)
Hari ini negeri gingseng dan drama korea, yaitu Korea Selatan juga merayakan Hari Kemerdekaan merekayang diperingati sebagai Liberation Day setiap tanggal 15 Agustus.
FYI, Korea Selatan juga merdeka dari PErang Dunia kedua dimana Jepang menjajah mereka pada 1910-1945. So, mereka juga merayakan kemerdekaan yang sama ke-73 dengan kita.
Sama seperti bagaimana negara-negara lain yang memperingatiHari Kemerdekaan, bangunan dan rumah di seluruh Korea Selatan diminta memasang bendera nasional.
Pada hari H, warga korea menyanyikan lagu kebangsaan dan mengibarkan bendea Korsel di mana-mana.
Perayaan biasanya dimulai dengan upacara resmi di Aula Kemerdekaan Korea di Cheonan di mana presiden berbicara dan publik menyanyikan lagu resmi Gwangbokjeol.
Uniknya pada hari itu warga harus mempelajari nama resmi negara untuk liburan, Gwangbokjeol, yang diterjemahkan menjadi "pemulihan cahaya."
Ada yang bisa melafalkannya? (*)