Baru 7 Tahun, Bocah Ini Sudah Hasilkan Rp158 Miliar dari YouTube

Minggu, 22 Juli 2018 | 20:11

Anak dan YouTube

HAI-Online.com -Di zaman milenial ini, banyak orang-orang berlomba-lomba menjadiYouTuberkarena adanya kesempatan menghasilkan uang dariYouTube.

Nah, kali ini ada sebuahbocah berusia 7 tahun bernama Ryan, yang menjadi kaya dan terkenal berkatchanelYouTube miliknya, Ryan ToysReview.

Bahkan, melalui chanelnya yang me-review mainan-mainan, Ryan masuk dalam daftar tahunanYouTuber dengan pendapatan paling banyak versi Forbes pada tahun 2017 lalu.

Hal itu bukan tanpa alasan, bocah berusia 7 tahun itu berhasil mengumpulkan pemasukan sebesar 11 juta Dolar Amerika atau sekitar 158 miliar rupiah pada tahun kemarin.

CEK JUGA:

Ryan mulai rajin membuat video bersama kedua orang tuanya setiap hari untuk chanelnya sejak Maret 2015, ketika dirinya berusia 4 tahun.

Doi mulai terkenal dan viral ketika mengunggah video berjudul "GIANT Lightning McQueen Egg Surprise with 100+ Disney Cars Toys" pada Juli 2015, dan saat ini telah menembus lebih dari 800 jutaviewers hanya untuk satu buah videonya tersebut.

MenurutThe Verge, chanelYouTube milik Ryan yang punya jumlahsubscriberssebanyak 15 juta orang,memiliki penghasilan sebesar 1 juta Dollar Amerika atau sekitar 14 miliar rupiah tiap bulannya berkat iklan-iklan yang melekat di videonya.

Channel milik Ryan sendiri sekarang lebih cenderung me-review mainan ataupun makanan anak-anak yang lagi happening.

Keren banget ya sob, baru 7 tahun udah bisa menghasilkan duit yang jumlahnya sebanyak itu, jadi nggak perlu repot-repot minta jajan ke orang tua deh hehe...

Editor : Rizki Ramadan

Sumber : bussinesinsider.com

Baca Lainnya