Korea Selatan emang selalu menghadirkan kejutan. Inovasi yang terbilang mumpuni selalu menyedot perhatian dunia dan udah jadi incaran traveller muda.
Nah, yang mau jalan-jalan ke Korsel tahun depan, Lionsgate Entertainment Corporation bakal bikin taman hiburan bernama Lionsgate Movie World di Korea Selatan.
Di taman seluas 1,3 juta kaki persegi tersebut bakal ada tujuh zona film ternama Hollywood.
Empat film di antaranya The Hunger Games, The Twilight Saga, Now You See Me, dan film yang akan hadir pada Maret 2018 yaitu Robin Hood.
Setiap zonanya bakal bikin lo bisa merasakan adegan tertentu dalam ketujuh film tersebut.
Lo bisa menaiki beragam wahana, nonton beragam atraksi, dan beli aneka suvenir yang berkaitan dengan film-film tersebut.
Rencananya tiap zona bakal ada restoran, kafe, serta toko suvenir dengan dekorasi yang sesuai dengan tema film.
Taman hiburan ini diperkirakan rampung pada 2019. Lionsgate Movie World akan dibuka di Jenju Shinhwa World, Pulau Jeju, Korea Selatan.
Jenju Shinhwa telah lebih dulu dibuka pada awal tahun ini. Secara bertahap, akan dibangun pula taman air, taman hiburan, spa, kasino, dan pusat hiburan K-pop. (Agung)