HAI-ONLINE.COM - Sebagai pemilik love language quality time, mengisi waktu di hari Valentine kayaknya bakal terasa seru kalo lo bisa dengerin lagu favorit bersama pasangan.
Apalagi kalo lo dan pasangan sama-sama pecinta musik metal.
Lagu-lagu metal bertema jatuh cinta yang bakal HAI kasih ini agaknya bakal cocok banget nih buat lo yang punya love language quality time.
Kalo pun pasangan lo nggak terlalu dengerin musik metal, di momen ini lah lo bisa berbagi experience dengerin musik favorit lo bersama doi sob!
Lo berdua juga bisa pada saling mencoba meresapi tuh tema cinta yang tertuang dalam musik metal itu sendiri.
Baca Juga: Ngebucin Bareng Blibli, Kamu Bisa Indahkan 'Bulan Cinta' Pake 5 Love Language Customer
Siapa tau jadi suka, kan?
Berikut 3 lagu metal bertema jatuh cinta untuk lo yang punya love language quality time.
'My Curse' - Killswitch Engage
Lagu ini merupakan bagian dari album keempat Killswitch Engage, yang bertajuk "As Daylight Dies".
Lagu ini sendiri mengambil sudut pandang dari seorang cowok yang dapet kutukan karena jatuh cinta sob.
Dilansir dari Songfacts, frontman Adam D mengatakan bahwa "Lagu ini cuma lagu tentang cewek. Ini adalah topik yang banyak cowok pasti relate."
Di lagu ini sih terkandung cerita tentang kerinduan dan frustasi yang mendalam gitu, yang kalo lo nikmati secara dalam, bisa kerasa juga dari liriknya yang sendu.
'Kjaerlighet' - I Killed the Prom Queen
I Killed the Prom Queen merupakan band gitaris Jona Weinhofen sebelum dulunya bergabung dengan Bring Me the Horizon.
Dan lagu ini bakal jadi dentuman yang pas buat lo yang lagi ngerasain hangatnya jatuh cinta.
Judul 'Kjaerlighet' sendiri diambil dari bahasa Norwegia yang berarti "cinta".
Yup, dari judulnya aja lagu ini udah keliatan romantis ya.
Baca Juga: Cara Bikin Hubungan Berkualitas dengan Love Language Quality Time!
Dalam lagu ini, semua perasaan jatuh cinta bener-bener tertuang, dari rasa bahagia, deg-degan, kebingungan, hingga kesedihan.
'A Deathless Song' - Parkway Drive
Lagu ini sendiri menangkap emosi dari pasangan yang sedang terikat cinta.
Merupakan bagian dari album "Ire" rilisan 2015, salah satu lagu romantis milik Parkway Drive ini punya dua versi sebenernya.
Yaitu versi Parkway Drive sendiri, dan yang kedua berduet bersama Jenna McDougall dari band rock Australia, Tonight Alive.
'A Deathless Song' mengangkat tema percintaan dengan kisah sepasang kekasih yang punya cerita cinta bak ode yang nggak pernah mati, dengan detak yang bergetar di jantung mereka.
Nah, dari ketiga lagu itu, kira-kira mana nih yang paling cocok buat mengisi waktu lo bersama pasangan sebagai pemilik love language quality time?