Tonton! Debut TV Penuh Amarah dari Parquet Courts Bawain Single Baru Watching Strangers Smile di The Ellen Show

Kamis, 13 Januari 2022 | 16:00
YouTube/TheEllenShow

Penampilan penuh amarah dari Parquet Courts di The Ellen DeGeneres Show, 12 Januari 2022

HAI-Online.com - Parquet Courts merayakan perilisan album baru dengan penampilan debut televisi membawakan single anyar 'Watching Strangers Smile' diThe Ellen DeGeneres Show.

Single tersebut merupakannomor terbaru Parquet Courts yang hadir setelah perilisanalbum terakhir 'Sympahty For Life' yang telahhadir pada Oktober 2021 lalu.

Apresiasi lebih untukpenampilan Parquet Courts yang hadir tanpa mengurangi sedikit pun agresi dan tensi yang selalu mereka sajikan.

Perlu dicatat kalo penampilan live dari Parquet Courtsemang kerap dipertontonkan lewat aksiatraktif dan penuh amarah dari para personelnya.

Baca Juga: Lagu-lagu Favorit Barack Obama 2021 Banyak Musisi Indie, Ada Mitski Sampe Parquet Courts!

Tapi menariknya, meski tampil di TV yang disaksikan oleh jutaan penonton, sang vokalis Andrew Savage nggak ada tuh ngasihsenyum kolegasedikit pun di hadapan kamera.

Lempeng, penuh amarah, dan urat nadi yang menonjol bersamaan dengan teriakannya yang lantang untukaransemen repetitif 'Watching Strangers Smile'. Sesuatu yang akan sangat jarang untuk disaksikan pada siaran televisi konvensional.

Tonton penampilannya di bawah:

"Menariknya, lagu ini adalah side-B untuk lagu 'Black Widor Spider' di album baru kami, yang hanya rilis di Jepang via Big Love Records," ujar frontman Andrew Savage.

"Lagu ini sebenernya direkam pada saat kami ngegarap album 'Sympathy For Life', tapi nggak pernah kelar. Gue ngerekam vokal sendiri biar tetep waras saat lockdown. Maaf untuk para tetangga atas teriakan-teriakan gue selama ini," tambah Savage mengenai proses rekaman untuk lagu barunya ini.

Baca Juga: Tanggal Tayang dan Cuplikan Film Dokumenter Kanye West 'Jeen-Yuhs' Dirilis

Selain membawakan lagu terbaru yang nggak hadir pada album terakhirnya tersebut, Parquet Courts juga memainkan 'Stoned and Starving' yang diminta langsung oleh sang pemilik acara, Ellen DeGeneres.

Single yang tergabung dalam debut album Parquet 'Light Up Gold' (2013) ini emang menjadi nomor favorit dari para penggemar grup asal New York ini. Penampilan untuk lagu ini diEllen Showakan segera diunggah beberapa hari setelah ini.

Penampilan dari Parquet Courts ini menjadi semakin spesial, karena mereka akan menjadi sederetan musisi penampilterakhir yang akan diundang diEllen Show.Talk show ikonik ini akan menanti akhir siarnya tahun ini setelah 19 tahun mengudara.

Tag

Editor : Al Sobry