Inilah 5 Kata Bahasa Inggris yang Sering Salah Pengucapannya

Selasa, 31 Agustus 2021 | 14:10
Pixabay

Ilustrasi kamus

HAI-Online.com - Zaman sekarang Bahasa Inggris sangat diperlukan baik dalam bidang pekerjaan maupun di bidang pendidikan. Nah, buat lo yang sering ngomong pakai Bahasa Inggris, lo harus tau nih ada beberapa kata yang sering salah cara mengucapkannya.

Baca Juga: Inilah 5 Beasiswa S1 Luar Negeri, Pendaftaran Dibuka hingga Oktober-Desember 2021

Melansir Kompas.com, informasi dari laman Bristish Council Foundation, ada 5 kata dalam bahasa Inggris yang paling sering salah pengucapan.

Langsung aja nih simak, 5 kata Bahasa Inggris yang paling sering keliru diucapkan dan cara yang benar pengucapannya:

1. Stomach

Kata ini sering banget diucapkan secara keliru. Huruf ch seringkali dibunyikan tj seperti dalam kata chicken, chair, dan beach. Orang-orang banyak menerapkan juga pada kata stomach.

Namun, cara ini keliru karena ch dalam stomach sebetulnya berbunyi k seperti black, duck, dan trick. Jadi, pengucapan stomach yang benar adalah sto-mek.

2. Answer

Dalam kata answer, huruf w seharusnya diabaikan sehingga pengucapan yang tepat adalah an-ser. Huruf w ini juga terdapat dalam kata sword (sord), wrinkel (rin-kel), dan wrestle (res-sel).

Baca Juga: Apa Sebenernya Makna Huruf ‘i’ pada iPhone dan Produk Apple Lainnya?

3. Vehicle

Menurut aturan ejaan dalam bahasa Inggris, huruf hidup (vokal) terakhir dalam kata berakhiran huruf e harus diucapkan secara dipanjangkan. Contohnya, dalam kata dine, fine, dan mine, huruf i dibunyikan ai.

Namun, aturan ini sering digunakan secara keliru untuk kata-kata serupa, misalnya vehicle. Aturan bunyi ai justru tidak dipakai di sini dan pengucapan vehicle yang benar adalah vee-hik-el. Hal sama berlaku untuk kata determine (dee-ter-min) dan examine (ex-a-min).

4. Mosque

Kata ini termasuk kata yang paling sering salah diucapkan karena akhiran huruf ue membuat banyak orang mengucapkan kata itu sebagai mosk-you. Aturan yang benar adalah ue nggak usah disebut, jadinya bunyi kata mosque yang tepat yakni mosk.

5. Castle

Seperti juga huruf k, huruf t sering kali nggak dibunyikan dalam kata bahasa Inggris terutama jika terletak di tengah. Jadi, castle diucapkan cas-sel. Aturan ini juga berlaku untuk listen (lis-sen), fasten (fas-sen), dan whistle (wis-sel).

Nah, itu dia 5 kata dalam Bahasa Inggris yang sering sekali salah dalam pengucapannya. Semoga dengan informasi ini lo jadi tau cara pengucapannya yang benar oke.

Baca Juga: Laporan dari Hari Pertama Sekolah Tatap Muka: Wajib Bawa Bekal, Hingga Siswa Dipulangin!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Kata Bahasa Inggris Ini Paling Sering Salah Ucap"

Editor : Alvin Bahar

Sumber : KOMPAS.com

Baca Lainnya