Orang Cerdik Tahu, Ini Efek Sisa Rebusan Mi Instan Kalo Disiram ke Tanah!

Senin, 17 Agustus 2020 | 17:58
tribunnews.com

Merebus mie instan

HAI-Online.com- Udah jadi kebiasaan banyak orang kalo merebus mie instan, maka sisa airnya langsung dibuang ke wastafel atau jamban.

Wah, sayang banget tuh, apalagi kalo mi instan goreng, air sisanya banyak juga.

Nah, kamu yang lagi hobi memupuk tanaman sepertinya di sekitar rumag nggak boleh lagi menyia-nyiakan kebiasaan menyeduh mis instan dengan membuang air rebusan begitu saja.

Baca Juga: Anggun Banget! NIKI Pake Kebaya Merah Putih dan Nyanyikan Lagu Satu Nusa

Pasalnya, Danielle Nierenberg, Presiden organisasi nirlaba Food Tank menyarankan kamu untuk nggak langsung membuang air bekas rebusansumber karbo tersebut.

"Kalo kamu bikin pasta atau mie, jangan sia-siakan air rebusanbekas dengan menuangkannya ke saluran pembuangan.

"Sebaliknya, biarkan dingin(menurut pengalaman diamkan hingga 1 hari), dan gunakan untuk menyirami tanaman kamu," kata Nierenberg dikutip HAI dari Nakita, Senin (17/8/2020).

Baca Juga: Anak Kos Menangis Melihat Ini, Youtuber Bikin Mie Instant Campur Oreo Supreme

Saat memasak mie dengan air mendidih, ada banyak pati dari mie instan yang larut dalam air.

Selain itu, ada pula vitamin dan mineral yang ikutlarut selama mie direbus beberapa menit.

Kandungan yang larut inilah yang bikin air bekas rebusanmie instan berwarna kuning keruh.

Menurut Nierenberg dalam penelitiannya, kandungan dalam airkeruh bekas rebusanmie instan tersebut sangat berguna untuk tanaman.

Sebab tanaman menyukai pati dan nutrisi tersebut sangat bagus untuk mendorong pertumbuhan tanaman dan bertindak sebagai pupuk.

Menyiram tanaman dengan airbekas rebusanmie instan ini akan jauh lebih baik daripada menyiramnya dengan air bersih àtau airtanah biasa.

Baca Juga: Nggak Boleh Makan Mi Instan Bareng Nasi, Gula Darah Bisa Tinggi. Ini Penjelasan Ahli

Hal ini dibenarkan oleh Ahli Pembibitan East River, South Dakota.

"NHLggak cuma hemat biaya dan cerdik, memberikan airbekas rebusanmie instan ke tanaman. Perbuatan itu sama seperti memberi pupuk agar tanaman kamu tumbuh lebih stabil" jelas Dakota.

Air bekas rebusanmie instan ini bisa digunakan untuk menyiram tanaman apa saja, baik di pot atau di taman.

"Airbekas rebusanmie instan akan membantu meningkatkan penyimpanan nutrisi alami di dalam tanah.

"Ini berarti kamu nggak perlu lagi memupuk tanaman apalagi menggunakan pupuk kimia yang justru akan mengurangi umur subur tanah kamu.

"Selain itu juga hal ini akan membantu tanah kamu mempertahankan lebih banyak kelembapan, sehingga kamu nggak perlu terlalu sering menyiramnya," tambahnya.

Nah, ini juga berlaku untuk airyang telah digunakan untuk merebus sayuran, telur, atau kentang.

Air bekas rebusan tersebut ramah lingkungan, dan mampu memberikan nutrisi tambahan bagi tanaman agar tetap sehat dan terus tumbuh.

Cuma satu hal yang perlu dijadikan catatan adalah bahwa air tersebut tidak boleh mengandung bahan tambahan apa pun, seperti bumbu atau garam.

"Pastikan untuk menghindari penggunaan air masak yang telah diasinkan atau dibumbui," pungkas Nierenberg. (*)

Artikel Telah Ditayangkan di nakita.grid.id dengan Judul,Dinginkan Air Bekas Rebusan Mie Instan Lalu Siram ke Tanaman Hias Anda, Ini yang Akan Terjadi

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya