Rich Brian Kirim Donasi Pake Drone, Isinya Uang Dollar untuk warga AS yang Membutuhkan

Jumat, 01 Mei 2020 | 11:46

Rich Brian Kirim Donasi Pake Drone, Isinya Uang Dollar untuk warga AS yang Membutuhkan

HAI-Online.com- Rapper muda Indonesia, Rich Brian membagi-bagikan uang sebagai bentuk donasi kepada warga Amerika yang membutuhkan.
Tidak secara langsung bertatap muka,uangcashtersebut dikirim secara acak dalam sebuah bingkisan biru yang diangkut oleh drone yang dikontrol Brian dari halaman rumah kediamannya di Los Angeles.
Menurut pengakuan Brian, ia sengaja mengirim bantuan sebagai bentuk kepeduliannya di masa pandemi, sekaligus juga dalam rangka keperluan pembuatan video musik untuk singlenya berjudul "Bali".
Baca Juga: Tembus 10.118 Pasien Positif COVID-19, Pemerintah Berikan 5 Saran untuk Warga +62
Aksi donasi lewat drone itu terlihat dalam video klip "Bali" yang audio versionnya udah tayang lebih awal beberapa waktu lalu.
"Saya mutusin untuk mengirim barang secara acak ke orang menggunakan drone untuk video musik dan itu sangat menyenangkan," tulis Brian dalam instagram-nya.
Nggak sendirian, di MV Bali, cowok berusia 20 tahun itu terlihat ditemani rapper Guapdad 4000.

Menurut 88Rising, label yang menaungi Brian, ada 125 paket yang dibagikan ke warga LA.

Wah ada yang twrima uang cash

“Brian secara khusus menargetkan untuk mengirimkan bingkisan kepada individu dan bisnis kecil yang terkena dampak langsung dari isolasi mandiri akibat wabah COVID-19,” tulis 88rising dalam siaran tertulisnya.

Tak hanya uang, Brian juga mengklaim telah membagikan ratusan makanan dan berdonasi untuk rumah sakit di kawasan Los Angeles, tempat dia tinggal.

Wah, contoh baik nih, jika ada wabah tetap bertahan di negara orang tapi tetap berkarya dan patuh sama pemerintah untuk bertahan di rumah aja. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya