Facebook Resmi Batalkan Rencana untuk Pasang Iklan di Whatsapp

Senin, 20 Januari 2020 | 18:05

Ilustrasi iklan WhatsApp

HAI-ONLINE.COM- Beberapa hari yang lalu, beredar rumor yang menyebutkan kalau Facebook akan menambahkan iklan di status WhatsApp.

Rumor itu pun disangkut pautkan dengan rencana Facebook membuat WhatsApp jadi aplikasi berbayar, dengan harga langganan Rp 14 per tahun.

Baca Juga: Akan Ada Iklan di WhatsApp, Begini Bentuk dan Cara Kerjanya

Tapi eh tapi, ada kabar terbaru dari catatan Wall Street Journal yang menyebutkan kalau Facebook membatalkan rencana mereka itu.

Padahal Facebook sendiri sudah siap mengerjakan fitur integrasi iklan di WhatsApp. Tapi perusahaan yang dipimpin Mark Zuckerberg ini lebih memilh untuk membubarkan tim pengembang fitur ini.

Facebook sendiri memang sudah kehilangan para pendiri WhatsApp, seperti Jan Koum dan Brian Acton yang membuat perusahaan induk ini bisa secara leluasa mengelola aplikasi chatting ini.

Baca Juga: Mau Lebih Artsy, Venue Java Jazz Festival 2020 Dikelilingi Desain Doodle

Menurut WSJ, Facebook disebutkan masih mencari cara unutk memasang iklan di WhatsApp Status. Tapi hal ini udah nggak menjadi prioritas kerja mereka lagi dalam waktu dekat.

Jadi, cepat atau lambat, iklan akan tetap ada di WhatsApp nantinya sob. (*)

Baca Juga: Jangan Bikin Sakit Hati apalagi Sakit Fisik, Cowok Kasar itu Paling Nggak Disukai Cewek Sampai Kapan pun!

Tag

Editor : Al Sobry

Sumber MakeMac.com, Wall Street Journal