HAI-online.com - Untuk lo penggemar Xiaomi yang nungguin kedatangan smartphone Android One terbaru perusahaan asal China ini, Hai punya berita pait nih.
Yap, sesuai dengan judul artikel ini, Xiaomi Mi A3 udah fix nggak akan masuk ke Indonesia. Hal ini pun diungkapkan oleh Xiaomi melalui akun twitter mereka.
Baca Juga: Instagram Mulai 'Hilangkan' Fitur Jumlah Likes di Beberapa Negara, Indonesia Nyusul?
Mi A3 tidak dirilis di Indonesia. Namun, saat ini Xiaomi sedang menyiapkan produk-produk menarik lainnya yang akan datang dalam waktu dekat! Nantikan pemberitahuan produk terbaru kami."Mi A3 tidak dirilis di Indonesia. Namun, saat ini, Xiaomi sedang menyiapkan produk-produk menarik lainnya yang akan datang dalam waktu dekat! Nantikan pemberitahuan produk terbaru kami." jawab akun twitter Xiaomi Indonesia kepada pengguna Twitter.— Xiaomi Indonesia (@XiaomiIndonesia) July 18, 2019
Nggak hanya dari Twitter, KompasTekno pun telah mengonfirmasi dari Country Head Xiaomi Indonesia, Steven Shi yang membenarkan kalau Mi A3 memang nggak akan dipasarkan di tanah air.
"Kami akan menghadirkan berbagai produk yang tidak kalah menarik" katanya, sebagaimana Hai kutip dari KompasTekno.
Belum tahu apa alasan Xiaomi nggak meluncurkan Mi A3 di Indonesia. Pasalnya, dua seri sebelumnya yaitu Mi A1 dan Mi A2 masuk ke Indonesia begitu mereka dirilis secara global.
Xiaomi sendiri memperkenalkan Mi A3 pertama kali di Spanyol 17 juli lalu. Smartphone berbasis Android One ini mendapatkan sejumlah peningkatan dan fitur baru dari seri sebelumnya.
Yang paling mencolok sih, kamera belakangnya yang kini sudah sebanyak 3 buah: 48MP (wide), 8MP (ultra wide), dan 2MP (depth sensor). Sementara kamera depannya sebesar 32MP.
Selain itu, Mi A3 ini juga menggunakan pemindai sidik jari di bawah layar yang memiliki panel AMOLED dengan bentang 6 inci.
Baca Juga: Review Rotating Triple Camera 48 MP Samsung Galaxy A80 yang Udah Hadir di Indonesia!
Soal tenaganya, Snapdragon 665 ditugaskan sebagai otak pemrosesan ponsel ini dan RAM 4GB sebagai pusat tenaga multitasking. Unutk kapasitasnya, Mi A3 terbagi jadi dua varian, 64GB dan 128GB.
Karena berbasis Android One, Mi A3 ini sudah menjalankan Android Pie polos atau Android Stock.
Untuk harganya sendiri, udah tahu lah berapa. Nggak mungkin mahal yang jelas. Yap, Xiaomi Mi A3 dijual seharga Rp 3.9 juta untuk varian 64GB dan Rp 4.3 juta untuk varian 128GB. (*)