Follow Us

Pemerintah Janji Dukung Pemain Mobile Legends Dari Segi Infrastruktur. No More Lag, Bro!

Rizki Ramadan - Selasa, 31 Juli 2018 | 18:00
Menteri Kominfo Rudiantara di acara MSC 2018
Kiram/HAI

Menteri Kominfo Rudiantara di acara MSC 2018

HAI-online.com - Pemerintah Indonesia sepertinya serius untuk mendukung e-sports, nih, bro. Buktinya, sudah dua kejuaraan Mobile Legends yang dihadiri pejabat penting. Pertama, final MPL 2018 di Taman Anggrek lalu. Zulkifli Hasan, selaku Ketua MPR datang memberi sambutan dan menonton pertandingan.

Kedua, pada final MSC 2018 Sabtu 28 Juli lalu. Kejuaraan Mobile Legends tingkat ASEAN ini dihadiri oleh Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara. Beliau datang di sore hari ketika tim Evos sedang bertanding.

Pak Rudiantara juga sempat memberikan sambutan panjang. Ia menyampaikan bahwa ia menyukai hero Layla. "Saya harap ada karakter dari Indonesia lainnya yang di Mobile Legends," kata Pak Rudiantara.

Menariknya, pihak Moonton mengapresiasi kedatangan Pak Rudiantara dengan memberikan akun Mobile Legends spesial. Username-nya adalah Chief RA, inisial yang disukai Pak Rudiantara. Wuih, coba kita ajak main bareng, yuk!

Sebelum meninggalkan venue, Pak Rudiantara cerita ke HAI dan temen-temen wartawan lainnya bahwa pemerintah ternyata memang serius untuk mendukung e-sports di Indonesia. Terutama dari segi infrastuktur

"Sebagai sarana kreatif ini harus dibuka untuk anak indonesia, pemerintah akan dukung dari segi infrastruktur. Di Jakarta nanti akan dibikin hotspot di JiExpo, di Mal Taman Anggrek, misalnya. Empat atau lima spot. Nanti saya ajak provider yang punya bandwidth besar untuk sponsorin daerah itu. Jadi masyarakat bisa kumpul di situ, main game, bikin pertandingan," kata Rudiantara.

Wuih, asik banget, kan, tuh? Pak Rudiantara ngerti banget kebutuhan gamers, bro. "Pokoknya, pemerintah akan dukung dari segi infrastruktur. Masa cuma gara-gara sinyal, kita jadi kalah tanding," katanya memastikan.

Beruntunglah kamu-kamu yang jadi gamers sekarang ini. Hobimu nggak dipandang sebelah mata lagi. Prospeknya sudah dilirik sampe ke tahap pemerintah. Pak Menteri saja menyebut kalau main games dan e-sports itu adalah kegiatan positif.

"Ini (main Mobile Legends) lebih positif daripada main media sosial yang negatif, daripada sebar-sebar hoaks," kata Pak Rudiantara.

Editor : Rizki Ramadan

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest