Follow Us

Ini Dia Penjelasan Psikologi Kenapa Banyak Orang Percaya Bumi Datar

Alvin Bahar - Jumat, 24 November 2017 | 03:15
Bulat atau datar?
Alvin Bahar

Bulat atau datar?

HAI-ONLINE.COM - Kalo berada di kubu bumi bulat, maka kamu pasti pernah merasakan frustrasinya berdebat dengan seseorang dari kubu bumi datar. Apa pun sanggahan yang kamu lontarkan dianggapnya sebagai bagian dari konspirasi NASA. Kamu pun dibalas dengan teori-teori bumi datar yang sumbernya kalo nggak dari artikel konspirasi ya YouTube.

Di abad ke-21 ini, apakah dia dan kubu bumi datar lainnya benar-benar serius mempercayai teori tersebut? Dan kalo memang demikian, bagaimana hal ini bisa terjadi?

Walaupun teori mereka terdengar mustahil di telinga dan kepala kamu, tetapi kepercayaan kaum bumi datar bukanlah sesuatu yang mengejutkan bagi pakar psikologi seperti Karen Douglas.

Cek deh: Ini yang Terjadi di Konferensi Bumi Datar Pertama di Dunia

Psikolog dari University of Kent, Britania Raya, yang mempelajari psikologi dari teori konspirasi ini berkata bahwa kepercayaan kaum bumi datar mengikuti teori konspirasi lain yang telah dia pelajari.

Dikutip dari Live Science 30 Mei 2017, Douglas mengatakan, "Menurutku, orang-orang ini benar-benar percaya bahwa bumi berbentuk datar. Aku nggak melihat tanda-tanda bahwa mereka membuat-buat ide tersebut untuk alasan lainnya."

Douglas lalu menjelaskan bahwa secara umum, teori konspirasi memiliki dua karakteristik yang sama. Pertama, mereka adalah teori alternatif mengenai sebuah kejadian atau masalah serius. Kedua, mereka biasanya memberikan semacam penjelasan mengapa kebenaran dari kejadian atau masalah tersebut harus ditutupi.

“Salah satu daya tarik dari teori konspirasi adalah kemampuan untuk menjelaskan sebuah kejadian besar tanpa perlu detail-detail yang lengkap. Kekuatannya justru berada pada fakta bahwa teori-teori ini nggak memiliki kejelasan yang pasti,” ucapnya.

Namun, kegigihan dan kepercayaan diri para kaum bumi datar dalam berargumen membuat teori mereka lebih menarik daripada yang seharusnya.

“Kalo kamu dihadapkan dengan pandangan minoritas yang diungkapkan dengan cara yang cerdas dan sang pembicara memiliki opini yang sangat kuat, maka teori tersebut bisa jadi sangat berpengaruh. Para psikolog menyebut hal ini sebagai pengaruh minoritas,” ujar Douglas.

Namun, ada satu perbedaan kaum bumi datar dengan orang-orang yang percaya teori konspirasi lainnya.

Flat earth society
Cek deh: Cowok Ini Bakal Terbang Pake Roketnya Sendiri Buat Ngebuktiin Bumi Itu Datar

Dalam studinya yang dipublikasikan melalui American Journal of Political Science pada tahun 2014, dua peneliti politik dari University of Chicago, Eric Oliver dan Tom Wood, menemukan bahwa setengah dari masyarakat AS mempercayai seenggaknya satu teori konspirasi.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest