Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

5 Hal yang Harus Kamu Ketahui Seputar Debat Pilpres 2019

Ricky Nugraha - Selasa, 15 Januari 2019 | 16:00
Dua pasangan calon presiden dan wakil presiden
Kompas.com / Kristianto Purnomo

Dua pasangan calon presiden dan wakil presiden

HAI-online.com - Debat perdana Pemilihan Presiden (pilpres) akan berlangsung lebih kurang satu pekan lagi atau tepatnya Kamis (17/1/2019).

Untuk pertama kalinya, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin akan beradu gagasan dengan pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) mempersiapkan skema dan aturan debat sedemikian rupa. Dari enam segmen, segmen satu dan enam akan menjadi sesi khusus pembacaan visi-misi dan juga closing statement.

Debat sesungguhnya ada pada segmen dua, tiga, empat, dan lima. Tema debat pertama kali ini seputar hukum, HAM, anti-korupsi, dan terorisme.

Ketua KPU Arief Budiman menjanjikan debat kali ini akan lebih seru dari debat pemilu sebelumnya. "Debat ini akan sedikit berbeda dengan dulu. Sekarang hebatnya jauh lebih terasa alur debatnya," ujarnya.

Berikut adalah lima fakta terkait debat Pilpres tahun 2019 ini:

Baca Juga : Profesor Universitas Harvard Ungkap 4 Tips Selalu Sehat dan Bahagia

1. Perdebatan dimulai sejak segmen dua

Dua segmen awal dalam debat adalah menjawab pertanyaan yang dibuat para panelis. Biasanya, kandidat hanya perlu menjawab pertanyaan tersebut tanpa perlu beradu argumen dengan kandidat lawan.

Namun debat kali ini berbeda, kesempatan untuk beradu argumen disediakan sejak segmen dua.

Setelah kandidat A menjawab pertanyaan dari moderator, kandidat B boleh menanggapinya. Kemudian kandidat A boleh menanggapi lagi komentar dari kandidat B. Hal ini juga berlaku sebaliknya.

Source :Kompas.com tribunnews

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x