Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cara iKON Bikin Histeris Penonton Closing Ceremony Asian Games

HAI Internship - Senin, 03 September 2018 | 16:07
Penampilan iKON, boy band asal Korea Selatan pada Upacara Penutupan Asian Games ke 18, tahun 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Minggu (2/9). ANTARA FOTO/INASGOC/Puspa Perwitasari/RAV/18
INASGOC

Penampilan iKON, boy band asal Korea Selatan pada Upacara Penutupan Asian Games ke 18, tahun 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Minggu (2/9). ANTARA FOTO/INASGOC/Puspa Perwitasari/RAV/18

HAI-Online.com - Teriakan histeris langsung terdengar dari seantero Stadion Utama Gelora Bung Karno pas iKON muncul di atas panggung Closing Ceremony Asian Games 2018.

Kemunculan boy band asal Korea Selatan ini emang jadi salah satu yang paling ditunggu dari gelaran upacara penutupan ini, sob. Nggak pake lama, B.I., Bobby, Jay, Ju-ne, Song, DK dan Chan langsung ngebawain lagu andalan mereka, "Love Scenario".

Seketika suara para Ikonic-penggemar iKON-langsung menggelegar nyanyiin lirik lagu yang cheerful banget ini, sob. Setelahnya, iKON langsung naikin tempo dengan lagu enerjik "Rhythm Ta".

Selama penampilan iKON yang emang sayangnya cuman 2 lagu ini, para penonton terlihat sibuk mengabadikan penampilan iKON sambil diiringi nyanyian histeris. Ditambah dengan ledakan kembang api yang epic parah, bikin penampilan iKON kerasa lebih megah.

Selama kurang lebih 20 menit, penonton diajak nyanyi dan joget bareng. iKON pun menyudahi penampilan mereka dan pergi meninggalkan panggung walaupun diiringi teriakan kecewa penonton yang masih ingin menyaksikan penampilan keren boyband yang terbentuk tahun 2015 itu.

Walaupun cuman tampil sebentar, penampilan iKON ini dirasa sangat keren oleh banyak penonton. Nggak terkecuali para Ikonic yang sengaja datang ke Closing Ceremony ini demi melihat idola mereka tampil. Salah satunya adalah, Fira.

"Worth it banget sih gila. Walaupun cuman sebentar, tapi atmosfernya beda banget kayak konser iKON biasa. Mungkin karena di GBK dan orangnya jauh lebih banyak juga kali ya," ujar cewek 17 tahun ini.

Hal senada juga diungkapkan sama Dina. Cewek 15 tahun yang berasal dari Bogor ini emang sengaja datang ke Closing Ceremony ini buat ngeliat boyband idolanya.

"Walaupun nggak bisa ngeliat mereka secara langsung dari deket banget, tapi seenggaknya suara mereka bisa kerasa langsung sama aku. Dan itu keren banget! Sayang cuman 2 lagu hehehe," ujar Dina.

Penulis: Syifa Nuri Khairunnisa

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x