Follow Us

Ini Makna Gestur Pebulutangkis Kevin Sanjaya Saat Lawan China

Fadli Adzani - Kamis, 23 Agustus 2018 | 15:00
Kevin dan Gideon
BADMINTON INDONESIA

Kevin dan Gideon

HAI-ONLINE.COM - Pertandingan final bulu tangkis di Asian Games 2018 dalam nomor beregu sangat menyita perhatian masyarakat Indonesia.

Malam (23/8) itu, ada aksi heroik dari Anthony Ginting yang walau sudah cedera dan kesakitan, terus berjuang hingga titik darah penghabisan.

Ia pun kalah terhormat dan disegani oleh lawannya kala itu.

CEK JUGA: Kenali Cedera yang Membuat Anthony Ginting Nggak Bisa Melanjutkan Pertandingan

Selain itu, ada juga aksi "tengil" dari Kevin Sanjaya, pebulutangkis yang tampil berdua bersama Marcus Fernaldi Gideon.

Keduanya berhasil menang melawan wakil dari China, Li dan Liu di babak final cabang olahraga bulu tangkis nomor beregu.

Aksi Kevin dalam menaruh tangan di telinga seolah-olah bertanya, "Hah? Nggak kedengeran!" itu menyita perhatian banyak orang.

Ia melakukan gestur tersebut setelah berhasil menang 2-0 atas wakil China, Li dan Liu.

Bahkan, gestur itu banyak dijadikan meme di Twitter:

Nah, banyak yang bertanya-tanya, sebenarnya ditujukan ke siapa, sih, gestur dari Kevin tersebut?

Dilansir HAI dari BadmintonIndonesia, gestur Kevin tersebut ternyata adalah balasan kepada Liu yang sempat berteriak kepadanya.

"Dia selalu teriak sambil melihat ke saya, maksudnya apa ya? Jadi saya mau dengarkan saja. Saya tidak memancing emosi lawan, kan dia duluan yang teriak-teriak ke muka saya. Teriak-teriak kayak biasa saja, tapi nyolot. Bagus lah, bisa memotivasi saya," jawab Kevin ketika ditanya perihal hal tersebut.

Source : BolaSport.com, BadmintonIndonesia

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest