Follow Us

Menurut Beckham, Ini yang Harus Lo Lakuin Biar Kurus Nggak Cuma Jadi Wacana

Rizki Ramadan - Rabu, 28 Maret 2018 | 01:00
Menurut Beckham, Ini yang Harus Dilakuin Biar Kurus Nggak Cuma Jadi Wacana
Rizki Ramadan

Menurut Beckham, Ini yang Harus Dilakuin Biar Kurus Nggak Cuma Jadi Wacana

HAI-Online.com - Dalam rangka mengajak masyarakat Indonesia buat hidup lebih sehat, AIA bikin kampanye "What's Your Why". AIA ngadain campaign ini juga bukan tanpa alasan. Soalnya, perusahaan asuransi terkemuka di Asia Pasifik punya komitmen buat ngebantu masyrakat Indonesia mengambil langkah yang tepat buat menjalani kehidupan yang lebih sehat.

Dalam acara Media Gathering yang diadakan oleh AIA di Hotel Rafles, Kunigan, Senin (26/3) 2018, hadir juga AIA Global Brand Ambassador, David Beckham. Dipilihnya Beckham jadi Global Brand Ambassador sejak tahun lalu, karena mantan gelandang Manchester United (MU) ini tetap hidup sehat biar udah nggak main sepakbola lagi.

Hmmmm, nggak usah heran, sih. Nggak kayak kebanyakan pemain yang udah pensiun terus perut jadi 'buncit', Beckham tetap langsing, sehat bugar, dan tampan seirama bos-ku! Beneran nggak kelihatan kalo umur doi udah 42 tahun. Hehehe..

"Saya nggak punya diet apa pun. Saya makan apa pun yang saya suka, tetapi yang terpenting saya selalu olahraga," ujar suami Victoria Beckham ini.

Beckham juga bagi-bagi tips, nih, biar resolusi kurus di tahun 2018 ini nggak cuma jadi wacana. Menurut Beckham, cita-cita kurus itu harus dimulai dengan langkah dan kebiasaan kecil.

"Begitu ada kesempatan, lakukanlah olahraga. Coba ubah kebiasaan pergi ke suatu tempat yang jaraknya dekat, kita biasakan jalan kaki. Atau punya hewan peliharaan seperti anjing, coba jalan-jalan dengan hewan peliharaanmu. It' gonna be fun!" pungkas Beckham.

Karena bagi Beckham, hidup sehat adalah investasi terpenting. Hmmmm, siap bos-ku!

Editor : Rizki Ramadan

PROMOTED CONTENT

Latest