Follow Us

Nggak Mau Kalah, Xiaomi Mi Mix 2S Punya Fitur Unggulan Galaxy S9 Ini

Rizki Ramadan - Kamis, 15 Maret 2018 | 07:00
Xiaomi Mi Mix 2S
Rizki Ramadan

Xiaomi Mi Mix 2S

HAI-ONLINE.COM- Nggak lama lagi, Xiaomi akan merilis ponsel flagship teranyar Mi Mix 2S yang lebih tepatnya akan rilis pada 27 Maret di Cina. Berbagai bocoran mengenai perangkat ini pun sudah ramai diperbincangkan.

Baru-baru ini juga, Xiaomi mengonfirmasi Mi Mix 2S akan dibekali dengan prosesor Snapdragon 845 sama seperti Galaxy S9. Selain itu, Pabrikan Cina tersebut juga seakan membenarkan Mi Mix 2S memiliki kamera ganda berbasis kecerdasan buatan.

BACA JUGA: Mana Yang Lebih Bagus. Xiaomi Redmi 5A atau Xiaomi Redmi 4A? Ini Perbandingannya

Lebih mengejutkan lagi, Mi Mix 2S digadang-gadang akan punya fitur andalan Samsung Galaxy S9, Super Slo-Mo. Prediksi ini berangkat dari teaser terbaru yang disebar Xiaomi dalam bentuk poster digital di mikroblog Weibo.

Bahkan, nggak menutup kemungkinan kamera cerdas Mi Mix 2S memiliki kemampuan slow-motion dan fast-focusing secara bersamaan. Namun hal ini belum dikonfirmasi sang produsen.

Selain soal kamera yang super ajib itu, bocoran jeroan dari Mi Mix 2S juga tersebar, yakni RAM 6GB/8GB, memori 128GB/256GB, baterai 3400mAh dan sudah berjalan di Android Oreo.

Editor : Rizki Ramadan

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest