Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Hati-Hati, Ini Dia 10 Smartphones yang Paling Banyak Dipalsukan.

Rizki Ramadan - Selasa, 06 Februari 2018 | 14:00
Ponsel Palsu
Rizki Ramadan

Ponsel Palsu

HAI-ONLINE.COM – Nggak bisa dipungkiri lagi, di pasaran smartphone, perangkat palsu beredar dengan tenang menyaru sebagai perangkat asli. Pasti udah sering lihat kan smartphonespalsu atau yang sering disebut replika betebaran di toko-toko online.

Baru-baru ini juga terlihat sebuah replika dari Galaxy S9 yang sudah beredar di Cina. Anehnya, kepastian bentuk dan tanggal rilis S9 saja belum ada, tapi justru sudah ada perangkat palsunya. Haduh.

Dalam laporan Knockoff Phones Report terbaru AnTuTu, pembuat software benchmark paling populer sejagat yaitu AnTuTu mengungkan bahwa dari sekitar 17,4 juta ponsel yang dianalisa lewat AnTuTu Officer sepanjang 2017 lalu, sebanyak 2,64 persennya meruapakan perangkat palasu.

Dari presentase tersebut yang akhirnya diunggah di Twitter, Samsung merupakan merek smartphone yang paling banyak dipalsukan . sebanyak 36,23 persen. Gokil juga ya.

Dilansir dari GSMArena, secara berturt-turut Apple menyusul dengan angka sebesar 7,72%, Xiaomi 4,75%, Oppo 4,46% dan Huawei 3,4%.

Antutu Officer
Selain itu, kalau untuk model ponsel yang paling banyak dipalsukan sepanjang 2017, masih menurut AnTuTU Oficcer, adalah seri Galaxy S7 Edge yang kemudia disusul oleh iPhone 7 Plus, One Plus 3T, Xiaomi Mi5 dan Galaxy S8 Plus versi Cina.

Ponsel yang lo pakai saat ini original nggak guys? Terkadang, susah banget loh untuk bedain mana yang original dan mana yang replika. Untuk mengecek apakah ponsel yang lo pakai saat ini ori atau nggak, langsung aja coba aplikasi AnTuTu Officer

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x